SuaraSumut.id - Pekan kedua babak Knockout Free Fire World Series (FFWS) Southeast Asia 2025 Fall berakhir pada Minggu 24 Agustus 2025.
Tim Indonesia RRQ Kazu sukses mempertahankan posisinya dengan perolehan 374 poin dan 6 kali Booyah. Sementara itu, EVOS Divine naik ke peringkat 6, sedangkan Bigetron by Vitality masih bertahan di posisi 11.
Dua tim lainnya, ONIC dan Kagendra, harus puas di papan bawah klasemen dengan menempati posisi 15 dan 16. Kapten RRQ Kazu, Wira Gunawan (DUTZZ) mengaku timnya sudah terbiasa berada di puncak.
"Mungkin karena kami tim paling konsisten di antara semua. Ya, kami memang jago sih. Semoga dukungan dari penggemar terus mengalir agar kami bisa juga memegang piala saat Grand Final di Thailand nanti," katanya.
Day 1 Week 2 - Tim Malaysia Mengganas!
Pertandingan hari pertama membuat tim Indonesia yang tergabung dalam Grup B & C yakni Bigetron by Vitality, Evos Divine, ONIC dan Kagendra direpotkan dengan perlawanan dari tim Todak (MY) yang bertempur lebih agresif dari biasanya.
Tim yang biasa menjadi mangsa bagi tim-tim lainnya ini mampu mengoleksi 92 poin dan berada di puncak klasemen harian.
Disusul oleh Bigetron by Vitality (#2) dengan total 78 poin, EVOS Divine (#5) dengan peroleh 71 poin, ONIC (#9) dengan perolehan 55 poin, dan Kagendra (#12) yang hanya mampu memperoleh 33 poin.
Day 2 Week 2 - Daya Tempur Bigetron by Vitality Menurun
Pertandingan hari kedua antara Grup A & C menjadi hari yang kurang beruntung bagi pasukan robot merah, Bigetron by Vitality.
Meski berhasil mendapatkan Booyah di game ke-3, tim asuhan Coach Chrisjo hanya mampu mengoleksi 46 poin.
Perolehan poin terendah mereka ini membuat Bigetron by Vitality berada di peringkat ke-9 klasemen harian.
Sedangkan, Kagendra (#6) tampil jauh lebih agresif sehingga mampu mengoleksi 63 poin, paling tinggi sejak mereka bermain di babak ini.
RRQ Kazu (#2) tetap tampil konsisten dengan memperoleh 88 poin, hanya selisih dua poin dari pemegang puncak klasemen yakni Buriram United Esports (TH) dengan total 90 poin.
Day 3 Week 2 - Stamina RRQ Kazu Menurun?
Berita Terkait
-
FFWS SEA 2025 Spring Week 2: Evos Divine dan RRQ Kazu Masuk Top 3
-
RRQ Kazu Sabet Juara FFWS SEA Pre-Season 2025
-
RRQ Kazu Runner Up FFWS Global Finals 2024 Brasil
-
Pekan Pertama FFWS SEA 2024 Spring, RRQ Kazu Indonesia di Posisi Teratas dan Dewa United Apollo Paling Buncit
-
Gagal Juara di FFWS 2022 Bangkok, SES Alfaink: Mohon Maaf
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja