SuaraSumut.id - Seorang perempuan selebgram asal Medan digeruduk sejumlah warga lantaran diduga telah menggelapkan uang arisan online.
Tak tanggung-tanggung, nilai uang arisan itu disebut mencapai Rp 20 miliar.
Video penggerudukan tersebut lantas viral di sosial media, salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @nenk_update.
Dalam video yang viral itu, tampak seorang perempuan yang diduga pemilik akun selebgram berinisial D sedang diberondong pertanyaan para peserta arisan.
Baca Juga:Anak Beberkan Tugas Ibu di Rumah, Mengurus Arisan Online hingga Main Tiktok
Sejumlah warga tampak berkumpul di halaman rumahnya, sementara sebagian warga lain telah berada di dalam rumah menagih kejelasan nasib uang investasi arisan mereka.
Sebelumnya, sejumlah warganet telah menggeruduk akun Instagram selebgram tersebut guna menagih uang mereka.
Sementara dalam video yang beredar, selebgram D mengatakan akan menyelesaikan permasalahan tersebut dalam tiga minggu.
"Paling cepat itu 3 minggu aku selesaikan," katanya dilansir dari unggahan video yang dibagikan akun TikTok @irmayuniar13.
Hingga berita ini dipublikasikan, SuaraSumut.id masih mencoba mengonfirmasi perihal dugaan penipuan tersebut dengan pihak terkait.
Baca Juga:Angela Lee Ngamuk Tak Terima Diledek Orang Kampung
Sementara itu, hujatan warganet pun mulai membanjiri kolom komentar Instagram. Mereka bahkan membandingkan nilai dugaan penipuan arisan online itu dengan nilai korupsi Mensos yang baru-baru ini terungkap.
"Menteri Sosial aja 17 M, lah ini 20 M," komentar @devi***.
"Arisan offline aja banyak masalahnya, kayak orang yang udah narik eh besoknya susah banget bayar arisan. Apalagi yang online :(" tulis @anggit****.
"Kan apa kubilang. Larilah dia. Gak kaget sih. Karena hukum untuk arisan macam ini belum kuat," imbuh @dcstud*****.