Curhat Istri soal Suami Sibuk Taaruf Online, Warganet: Playboy Jalur Syar'i

"Beliau lebih memilih menelepon akhwat lain dibandingkan menelepon ana," tambahnya pilu.

Farah Nabilla | Amertiya Saraswati
Rabu, 06 Januari 2021 | 19:50 WIB
Curhat Istri soal Suami Sibuk Taaruf Online, Warganet: Playboy Jalur Syar'i
Ilustrasi pasangan poligami. (Pexels/cottonbro)

SuaraSumut.id - Seorang wanita menyampaikan curhatannya tentang tingkah sang suami yang sibuk bertaaruf dengan wanita lain. Ia mengungkapkan jika sang suami belum lama ini meminta izin untuk poligami.

Wanita tersebut mengaku ikhlas dengan niat suaminya tersebut, namun ternyata ia merasa resah dengan proses taaruf sang suami dengan calon istri barunya.

Curhatan itu awalnya dibagikan lewat DM kepada seorang ustaz. Kemudian, tangkap layar DM anonim tersebut diunggah ke akun Instagram @tante_rempong_offficial dan banjir komentar.

Di awal curhat, wanita ini mengatakan bahwa ia sudah rela jika suaminya memang mau menikah lagi. Namun, ia mempermasalahkan cara suaminya berikhtiar mencari pasangan.

Baca Juga:Potret Wanita Berdaster Naik Motor Bikin Salfok, Cantik-cantik Bawa Rumput

Menurut wanita ini, sang suami sibuk ikut ta'aruf online lewat DM, WhatsApp, hingga telepon. Jumlah wanita lain yang dikirimi DM juga terbilang banyak.

"Beliau berikhtiar dengan mengikuti ta'aruf online. Setelah tahu nama akhwatnya, beliau mencari di Instagram, kemudian di DM, dan beliau bilang ta'arufnya lewat DM saja," tulis wanita ini.

Viral Curhat Wanita yang Suami Keasyikan Taaruf Online (instagram.com/tante_rempong_offficial)
Viral Curhat Wanita yang Suami Keasyikan Taaruf Online (instagram.com/tante_rempong_offficial)

Masalah tidak berhenti sampai di sana. Wanita ini mengeluhkan bahwa suaminya sibuk kerja sampai tidak punya waktu untuk keluarga. Namun, si suami malah sempat menelepon wanita lain dengan embel-embel ta'aruf.

"Bahkan sampai 2 jam teleponannya. Di rumah pun ana ingin mengobrol lama dengan beliau susah banget. Tapi beliau menyempatkan waktunya untuk mengobrol dengan akhwat lain."

"Beliau lebih memilih menelepon akhwat lain dibandingkan menelepon ana," tambahnya pilu.

Baca Juga:Video 'Ganteng Doang, Bapak Tani' Viral, Pria Ini Habis Dihujat Warganet

Sejak dibagikan, curhatan wanita itu banjir simpati warganet. Banyak pula yang mengkritik si suami karena dianggap merusak makna ta'aruf sebenarnya.

"Bawa-bawa ta'aruf, selingkuh syariah aja bilang ta'aruf," tulis salah satu komentar yang kesal.

"Playboy jalur syar'i," sindir warganet.

Ada pula warganet yang berkomentar, "Setahu aku namanya ta'aruf itu ada perantara, entah itu keluarga ceweknya atau temennya. Nggak langsung sama yang bersangkutan, itu mah modus aja."

"Istri satu aja belum dikasih perhatian, lah ini mau punya lebih dari satu."

"Udah keliatan ga adil dari awal... gimana ntar kalo diiyain," imbuh komentar lain yang merasa miris.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini