Gannas Sumut Bagikan Sembako ke Warga Terdampak PPKM

pihaknya ingin berbagi kepada masyarakat dan memberikan dampak positif dalam kondisi PPKM ini.

Suhardiman
Kamis, 29 Juli 2021 | 06:15 WIB
Gannas Sumut Bagikan Sembako ke Warga Terdampak PPKM
Gannas Sumut Bagikan 500 Paket Sembako ke Warga Terdampak PPKM. [Ist]

SuaraSumut.id - DPW Gerakan Anti Narkoba Nasional (GANNAS) Sumut membagikan sembako kepada warga yang terdampak PPKM Level 4 di Medan. Sebanyak 500 paket sembako diberikan kepada warga di beberapa lokasi, Rabu (28/7/2021).

"Aksi kita sasarannya pedagang kaki lima, tukang parkir, dan tukang becak, agar dapat membantu kebutuhan mereka melalui paket sembako ini, " kata Ketua DPW GANNAS Sumut dr. Muhammad Emirsyah Harvian Harahap, dalam keterangannya, Kamis (29/7/2021).

Emir mengatakan, pihaknya ingin berbagi kepada masyarakat dan memberikan dampak positif dalam kondisi PPKM ini. Bakti sosial kali ini juga diikuti oleh Sapma GANNAS Kota Medan dan GANNAS Deli Serdang. 

"Ke depan akan ada lanjutan dari roadshow secara langsung turun ke jalan untuk melihat masyarakat," ujarnya.

Baca Juga:Limbah B3 Medis Covid-19 Jadi Masalah Baru, Wapres: Jangan Sampai Jadi Sumber Penularan

Emirsyah berharap melalui hal ini juga agar mengajak organisasi lainnya untuk bergerak membantu warga terdampak PPKM Level 4.

"Mari kita ringankan beban mereka serta saling membantu program pemerintah juga," tukasnya.

Salah seorang pedagang bernama Sri mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan GANNAS.

"Harapannya semoga pandemi Covid-19 ini cepat pulih, agar jualan tidak sepi lagi," tukasnya.

Baca Juga:Antara ARMY dan BTS: Mengetuk Pintu Magic Shop

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini