Pria di Medan Diduga Beli Durian Pakai Uang Palsu

Usai ditangkap pria itu berkelik karena tidak jadi membeli durian tersebut.

Suhardiman
Senin, 23 Agustus 2021 | 18:57 WIB
Pria di Medan Diduga Beli Durian Pakai Uang Palsu
Ilustrasi uang palsu. [Shutterstock]

SuaraSumut.id - Seorang pria di Medan diamankan karena diduga membeli durian pakai uang palsu di Jalan Ngumban Surbakti, Medan Selayang, Senin (23/08/2021). 

Salah seorang warga bernama Eben Sembiring mengaku, awalnya pria itu disebut ingin membeli durian tak jauh dari tempatnya berdagang.

"Pas udah deal jadi diikat la durian itu sama penjual. Tiba-tiba pria itu sudah ditangkap, katanya bayar pakai uang diduga palsu," katanya, melansir digtara.com--jaringan suara.com. 

Usai ditangkap pria itu berkelik karena tidak jadi membeli durian tersebut.

Baca Juga:Hampir 100 Hari di Mars, China Perpanjang Misi Zhurong

"Begitu ditangkap melawan, uang Rp 100 ribu yang dia pakai buat bayar durian dibuang ke semak-semak," katanya.

Setelah membuang diduga uang diduga palsu, ia langsung mencari di semak-semak.

"Aku cari ke semak-semak dan dapat. Kami periksa lagi isi kantongnya ditemukan uang Rp 10 ribu ada tiga lembar," jelasnya.

Pihaknya lalu menghubungi kepolisian karena sudah terlalu ramai masyarakat yang melihat.

"Karena sudah rame tadi teleponlah ke Polsek Sunggal, abis itu dibawa dia ke kantor polisi," tukasnya.

Baca Juga:Surya Paloh: Masih Ada Perdebatan Konyol Anggap Politik Tanpa Mahar Cuma Main-main

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini