Puluhan Rumah Warga di Asahan Terendam Banjir

Akses jalan umum terendam sehingga sulit dilalui.

Suhardiman
Rabu, 01 September 2021 | 21:28 WIB
Puluhan Rumah Warga di Asahan Terendam Banjir
Banjir merendam pemukiman warga di Asahan, Sumatera Utara. [Ist]

SuaraSumut.id - Sekitar 70 unit rumah di Desa Sei Dua Hulu, Kecamatan Simpang Empat, dan Desa Karya Ambalutu, Kecamatan Buntu Pane, Asahan, Sumatera Utara, terendam banjir

Ini diakibatkan tingginya intensitas hujan yang berdampak meluapnya air di beberapa sungai, Rabu (1/9/2021).  

"Rumah warga terendam air mulai dari ketinggian 30 cm hingga 150 cm meter," kata Sekretaris BPBD Kabupaten Asahan, Khaidir Sinaga.

Ia mengatakan, banjir juga menyebabkan tiga unit rumah rusak parah. Akses jalan umum terendam sehingga sulit dilalui.

Baca Juga:Bawa Motivasi Tinggi, Borneo FC Bersiap Menuju Jakarta Hadapi Liga 1

"Ternak warga banyak yang mati, lahan perkebunan, seperti sawit, karet dan tanaman lainnya ikut terendam," katanya.

Banjir merendam pemukiman warga di Asahan, Sumatera Utara. [Ist]
Banjir merendam pemukiman warga di Asahan, Sumatera Utara. [Ist]

Khaidir menjelaskan, banjir memaksa 50 kepala keluarga (KK) mengungsi ke tenda yang telah didirikan BPBD Asahan dan ke rumah keluarga yang tidak terdampak.

Ia mengatakan, telah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk penanggulangan bencana. 

"Kita mengimbau warga untuk tetap siaga dan berpindah dari rumah jika air terus bertambah," tukasnya

Kontributor : Budi warsito

Baca Juga:Bantah Tuduhan Ayu Thalia, Nicholas Sean Kantongi Bukti CCTV

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini