Cerita Polisi Selamatkan Anjing Kesayangan Warga Medan, Nyaris Dipotong

korban yang kehilangan anjing datang ke SPKT untuk membuat laporan pengaduan.

Suhardiman
Selasa, 29 Maret 2022 | 17:49 WIB
Cerita Polisi Selamatkan Anjing Kesayangan Warga Medan, Nyaris Dipotong
Seorang warga sambil membawa anjing mendatangi SPKT Polrestabes Medan. [Ist]

SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan seorang wanita menggendong seekor anjing di ruang SPKT Polrestabes Medan, viral.

Wanita bernama Lydia Deliana datang untuk mengucapkan terima kasih kepada polisi yang telah menyelamatkan anjing kesayangannya.

"Menemukan kembali anjing dan menyerahkan kepada saya, sehingga saya tidak mengalami kerugian. Terima kasih, mauliate godang (terima kasih banyak)," katanya.

Kanit SPKT Polrestabes Medan AKP Nelson Silalahi mengatakan, korban yang kehilangan anjing datang ke SPKT untuk membuat laporan pengaduan.

Baca Juga:5 Curhat Pilu Warganet Kehabisan Tiket Konser Justin Bieber, Curiga Ada Orang Dalam

"Kemudian kita langsung ke lapangan, cek tempat kejadian perkara (TKP)," katanya.

Dari penelusuran yang dilakukan, kata Nelson, petugas mendapat laporan jika anjing korban berada di kedai tuak. Saat proses pengambilan anjing, pemilik sempat terjadi keributan di lokasi kedai tuak.

"Yaudah kita lakukan mediasi, restorative justice, yang penting anjingnya kembali," jelasnya.

Ia mengatakan, Lydia begitu gigih mencari anjingnya, sehingga polisi bergerak cepat menyelamatkan anjing itu.

"Itu anjing kesayangan anaknya. Makanya nangis-nangis anaknya harus kembali anjingnya," ungkap Nelson.

Baca Juga:Waspadai, 5 Daftar Makanan Berikut Mengandung Garam Tinggi

"Mungkin kalau kita gak cepat ke lokasi, udah kena potong anjing itu," tukasnya.

Kontributor : M. Aribowo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini