HIPMI Sumut Gelar Tasyakuran dan Penyantunan 1.000 Anak Yatim

Jona berharap ke depannya kegiatan seperti ini akan menjadi program berkelanjutan.

Suhardiman
Jum'at, 29 Juli 2022 | 23:37 WIB
HIPMI Sumut Gelar Tasyakuran dan Penyantunan 1.000 Anak Yatim
Ketua Umum BPD HIPMI Sumut Ade Jona Prasetyo membagikan santunan. [Ist]

SuaraSumut.id - HIPMI Sumut menggelar tasyakuran dan penyantunan 1.000 Anak Yatim di Masjid Nurul Ihsan, Jalan Mangaan I, Kecamatan Medan Deli.

Ketua Umum BPD HIPMI Sumut Ade Jona Prasetyo mengaku sengaja melibatkan pengurus dalam momen ini agar semangat berbagi di lingkungan pengusaha di Sumatera Utara.

“Momentum ini bisa menjadi pelajaran bagi kita semua yang masih memiliki orang tua agar lebih banyak bersyukur dan lebih berbakti,” kata Jona, dalam keterangannya, Jumat (29/7/2022).

Dalam kesempatan itu, ustaz Ibnu Jarot memimpin doa bersama. Selanjutnya, seribu orang anak yatim yang berasal dari daerah Kota Medan hingga Binjai langsung disantuni oleh Jona yang dibantu pengurus lainnya.

Baca Juga:Prakiraan Cuaca Depok Sabtu 30 Juli 2022, Cerah Berawan

"Saya bersyukur punya saudara sesama pengusaha yang solid di HIPMI seperti ini," ungkapnya.

Jona berharap ke depannya kegiatan seperti ini akan menjadi program berkelanjutan.

“Semuanya sepakat dengan senang hati. Karena HIPMI sebagai organisasi pengusaha harus lebih banyak mengambil peran untuk memperhatikan kesejahteraan serta masa depan anak yatim piatu," kata Jona.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini