Kebakaran Landa Rumah Sekaligus Bengkel di Simeulue, Tidak Ada Korban Jiwa

Api baru bisa dipadamkan setelah empat unit mobil pemadam kebakaran beserta belasan petugas diturunkan ke lokasi.

Suhardiman
Senin, 17 Oktober 2022 | 15:10 WIB
Kebakaran Landa Rumah Sekaligus Bengkel di Simeulue, Tidak Ada Korban Jiwa
Ilustrasi kebakaran rumah. [Shutterstock]

SuaraSumut.id - Kebakaran melanda rumah sekaligus bengkel di Desa Abail, Kecamatan Teupah Tengah, Kabupaten Simeulue, Aceh.

Kepala Pelaksana BPBD Simeulue Zulfadli mengatakan, peristiwa terjadi pada Senin (17/10/2022) sekitar pukul 01.30 WIB.

"Kami menerima laporan warga terkait kebakaran pukul 01.45 WIB," kata Zulfadli melansir Antara.

Zulfadli mengatakan, api dengan cepat menghanguskan bengkel yang juga rumah milik Abdul Jafar (40).

Api baru bisa dipadamkan setelah empat unit mobil pemadam kebakaran beserta belasan petugas diturunkan ke lokasi.

"Api dipadamkan pada pukul 02.10 WIB. Kondisi rumah seluruhnya terbakar," ujarnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Tiga jiwa terdampak insiden itu.

"Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan," katanya.

Baca Juga:Profil Kiki Amalia, Mantan Istri Markus Horison yang Dilamar Agung Nugraha

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini