SuaraSumut.id - Kondisi pandemi COVID-19, Indonesia Modification Expo atau IMX 2020 digelar secara online. Meski demikian, panitia menyatakan bahwa pembelian tiket tampak menggembirakan, melebihi kondisi normal, saat tahun lalu dipentaskan di Balai Kartini, Jakarta. Nah, bagi pengunjung yang hadir, silakan menikmati jajaran produk aftermarket atau aksesori dengan harga serba diskon atau diberi rabat.
Dikutip dari Suara.com, jaringan SuaraSumut.id, panitia menyebutkan bahwa gelaran IMX 2020 siap digelar secara virtual selama empat jam, mulai pukul 13.00 - 17.00 WIB, pada Sabtu esok (10/10/2020). Tiketnya bisa diperoleh di situs IMX dan para pengunjung diberikan link untuk akses menuju lokasi daring.
Selain memanjakan mata dengan berbagai mobil hasil aksi customizing atau modifikasi, launching mobil baru, serta hadiah Supergiveaways, IMX 2020 juga menyiapkan kado bagi pengunjung.
Yaitu, tersedia berbagai jenis aksesori yang ditawarkan dengan rabat atau diskon. Selama dua hari (10-11/10/2020), akan tersedia IMX Digital Market di Shopee, yang menyediakan berbagai promo aksesori untuk membuat tampilan kendaraan semakin keren.
Baca Juga: Digelar Secara Virtual, Penjualan Tiket IMX 2020 Lampaui Masa Normal
Berikut daftarnya:
- Air Suspension Airlux Supension dijual Rp12 juta dari sebelumnya Rp20 juta
- Produk lampu Autovision diskon hingga 70 persen
- Produk perawatan mobil Turtle diskon hingga 40 persen
- Produk STP Engine Flush dijual Rp 46,8 ribu dari sebelumya Rp 78 ribu
- Velg SSR Type C R17 dijual Rp17,5 juta dari sebelumnya Rp21 juta
- Velg Volk Racing Daytona R17 dijual Rp 10,85 juta dari sebelumnya Rp15 juta
- Velg HSR Wheel R20 dijual Rp7 juta dari sebelumnya Rp 14 juta
- Velg Torsion R15 dijual Rp2,6 juta dari sebelumnya Rp4,5 juta
- Velg Torsion R20 dijual Rp4,7 juta dari sebelumnya Rp9,7 juta
- Velg PAKO Wheels beli 4 pieces dapat 1 piece
- Paket pemasangan body wrapping Dice Sticker diskon hingga 40 persen
- Cat anti gores Raptor diskon hingga 25 persen
- Sarung mobi BitelBlack diskon hingga 25 persen
- Kaca film V-Kool diskon hingga 30 persen
- Paket modifikasi lampu Yoong Motor diskon hingga 40 persen
- Produk pengereman Brembo dan AP Racing diskon hingga 20 persen
- Karpet injak Vertue Concept dijual Rp2,5 juta dari sebelumnya Rp3 juta
- Paket cover jok AP Force dijual Rp2,8 juta dari sebelumnya Rp3,3 juta
Selain itu, banyak acara siap tampil di situs IMX 2020. Mulai kompetisi modifikasi yang melibatkan YouTuber serta artis Andre Taulany sebagai jurinya, hingga adu kemampuan mengubah gerobak yang digerakkan oleh energi listrik.
Beberapa hadiah yang sudah disiapkan juga tidak kalah menarik, yaitu Supergiveaways seperti motor Honda BeAT edisi listrik dan Suzuki Ignis yang diubah dengan konsep Time Attack garapan Garasi Drift.
Ada juga kompetisi digital modification Alat Mekanis Multiguna Pedesaan atau AMMDes, yang diinisiasi Kementerian Perindustrian dan PT Kreasi Mandiri Wintor Indonesia.
Baca Juga: Persiapan Sudah 90%, Ajang Modifikasi IMX 2020 Siap Digelar
Berita Terkait
-
Memukau di Setiap Sudut, Tampilan Maksimal New Honda PCX 160 dengan Tambahan Aksesori Ini
-
Trump Tarik AS dari WHO! Salahkan Penanganan COVID-19
-
Kronologi Dewi Soekarno Didenda Pengadilan Jepang Rp3 Miliar Gegara Pecat Karyawan
-
Gara-Gara Kabar Perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mehendra, Istilah Lavender Marriage Trending
-
Bikin New Honda Scoopy 2025 Glow Up Maksimal, Ini Deretan Aksesori yang Bikin Gaya Kalcer
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Jatuh ke Laut Saat Mengikat Tali Pukat, Nelayan Asal Asahan Ditemukan Tewas
-
2 Polisi Gadungan Rampas Ponsel Warga di Medan Ditangkap, 1 Pelaku Pecatan Polda Aceh
-
DPO Kasus Perdagangan Imigran Rohingya Ditangkap
-
Kebakaran Hebat di Simeulue Aceh, 48 Ruko Hangus Terbakar
-
Pelajar SD di Simalungun Tewas Tertabrak Truk Saat Naik Sepeda