SuaraSumut.id - Razia yang dilakukan Satgas Covid-19 Medan-Binjai-Deli Serdang (Mebidang) mendapat perlawanan.
Insiden tersebut membuat mobil milik Satgas Covid-19 mengalami kerusakan, dan petugas terkena lemparan batu.
Informasi yang diperoleh, Peristiwa itu terjadi di Kecamatan Labuhan Deli, Deli Serdang. Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi langsung melakukan peninjauan ke lokasi.
"Jadi didapatkan tempat-tempat permainan dan saat ini sudah diserahkan ke polisi," kata Edy, Kamis (22/10/2020).
Dari hasil peninjauan Edy menemukan dan mencurigai bahwa tempat itu sebagai lokasi perjudian seperti togel.
"Seperti yang sama-sama kita ketahui saat ini sedang melaksanakan penindakan bagi orang-orang yang tidak mengindahkan protokol kesehatan. Namun, saat ditindak malah melawan, melawan petugas kan pidana itu, inilah sudah diajukan ke polisi," ujarnya.
Dia mengingatkan, meski Sumatera Utara tidak melakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), bukan berarti bisa melakukan kegiatan seenak hati.
"Ada aturan kita misalnya Instruksi Presiden (Inpres), Pergub, dan Perwali. Dalam situasi seperti ini (Covid-19) tapi masih ada kegiatan sampai tengah malam dengan tidak menerapkan protokol kesehatan. Sudah pasti kesana itu (judi), maunya kalian ikut tadi, banyak aneh tempatnya," ungkapnya.
Menurut Edy, langkah yang dilakukan adalah sesegera mungkin akan melakukan penutupan terhadap lokasi tersebut.
Baca Juga: Demo di Tengah Pandemi, Buruh: Kalau Kena Covid Hari Ini karena UU Ciptaker
"Sangat-sangat dimungkinkan melakukan kegiatan-kegiatan judi. Sebab ada kertas-kertas seperti togel kita temukan," bebernya.
Peristiwa penyerangan terhadap petugas Satgas Covid-19 Sumut itu terjadi saat sedang melakukan penindakan terhadap pelaksanaan protokol Covid-19.
"Sampai jelas, ditutup pasti. Tempat tanpa izin, sudah pasti harus ditutup," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana