SuaraSumut.id - Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara menggelar tes usap (swab test) massal kepada pegawai maupun honorer.
Tes usap dilakukan setelah seorang ASN di tempat itu meninggal dunia akibat positif Covid-19.
"Iya benar kita menggelar tes usap kepada 96 orang, terdiri dari Satpam, ASN, Honorer," kata Sekretaris Dinas Sosial Sumatera Utara, Chairin F Simanjuntak, Senin (26/10/2020).
Pihaknya juga telah melakukan penyemprotan disinfektan di Dinsos Sumut.
"Setelah mendapat informasi tersebut, kita melakukan langkah-langkah antisipasi, seperti menyemprotkan disinfektan dan dilanjutkan dengan tes usap hari ini," ujarnya.
Selama pandemi Covid-19, kata Chairin, jumlah pegawai di Dinsos Sumut yang hadir setiap harinya hanya 10 persen dari jumlah yang ada.
"Artinya setelah diberlakukan sistem kerja begitu, maka yang bersangkutan sudah 3 minggu tidak berkantor," ungkapnya.
Pihaknya masih akan menunggu hasil swab untuk melakukan langkah pencegahan.
"Setelah di Swab, hasilnya nanti akan diketahui 4 hari lagi. Selanjutnya nanti apapun arahan Dinkes, kami akan ikuti," pungkasnya.
Baca Juga: 552 TKI Ilegal Dipulangkan dari Malaysia
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja