Scroll untuk membaca artikel
Agung Sandy Lesmana
Kamis, 29 Oktober 2020 | 17:03 WIB
Ilustrasi. (ANTARA/HO)

SuaraSumut.id - Seorang pria bernama Roni (44) ditemukan tewas di sebuah pangkalan angkutan kota (angkot) di Jalan Enggang Raya, Perumnas Mandala, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara (Sumut).

Jasad pria asal Kota Palembang, Sumatra Selatan kali pertama ditemukan oleh rekannya yang sama-sama bekerja sebagai sopir angkot

Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan Iptu JA Panjaitan, mengatakan, korban ditemukan sudah tak bernyawa ketika hendak dibangunkan rekannya untuk makanan. 

Menurutnya, rekannya mendadak syok ketika melihat Roni sudah tak kunjung bangun.  Para sopir angkot itu kemudian melaporkan peristiwa tersebut ke kepala lingkungan setempat dan diteruskan ke Polsek Percut Sei Tuan.

Baca Juga: Terseret Arus, Jasad Santri Ponpes Ditemukan di Kali Jangkuk Mataram

Hasil penyelidikan, kata JA Panjaitan, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

"Dari keterangam para sopir, korban beberapa hari ini sakit. Hal itu diperkuat dengan ditemukannya sejumlah obat-obatan, minyak urut milik korban," katanya.

Jenazah korban saat ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara.

"Saya mengimbau kepada masyarakat yang mengenal korban untuk menjemput jasad tersebut guna dimakamkan," katanya.

Baca Juga: Penemuan Mayat Tersangkut Keramba Ikan, Gegerkan Warga Dasan Agung Baru

Load More