SuaraSumut.id - Baru-baru ini publik dihebohkan dengan viralnya video yang mempertunjukkan sejumlah pria yang disebut-sebut sedang berdoa sebuah baliho.
Dalam video itu, terlihat sejumlah pria berdoa di depan baliho bergambar Rizieq Shihab.
Video yang menyedot perhatian publik tersebut salah satunya dibagikan oleh akun Twitter @p3nj3l4j4h_id, Rabu (24/11/2020).
"Perkenalkan tuips Tuhan Baru bernama 'Baliho'," kata @p3nj3l4j4h_id mengawali unggahannya.
Dalam video yang dibagikan, terlihat sekelompok bapak-bapak berdiri di depan baliho Habib Rizieq sembari menengadahkan tangannya.
Mereka berdiri di baliho yang memuat ucapan selamat milad untuk FPI yang ke-22.
Sementara itu, foto Habib Rizieq terpampang jelas dan nyata di dalam baliho yang menyeret rasa keingintahuan publik itu.
Tidak sekadar berdiri saja, sekelompok bapak-bapak yang berdiri di depan baliho Habib Rizieq itu juga melantunkan doa-doa berbahasa Arab.
Salah satu dari mereka terdengar membacakan doa, sementara lainnya cukup dengan mengaminkannya saja.
Baca Juga: Kasus Hajatan HRS, Polisi Analisa Keterangan Gubernur Anies dan Saksi Lain
Tak khayal, video itu sontak membuat publik bertanya-tanya apakah maksud dari tindakan mereka.
"Kembali ke jaman batu. Bedanya dulu belum ada baliho. Mudah-mudahan kembali ke jalan yang benar," kata @wetan********.
"Mirip dengan penyembah latta uzza di jaman jahiliyah. Naudzubillah," balas @lord*****.
"Sekte baru mbah," timpal @celeb*******.
Selain itu, segelintir warganet menjadi teringat dengan puisi yang pernah diucapkan oleh Neno Warisman dulu.
Dalam potongan video itu, Neno Warisman berpuisi, menyuarakan kekhawatirannya apabila nanti tidak ada lagi orang yang menyembah Allah.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana