SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menggunakan hak suaranya di Pilkada Medan 2020, pada Rabu (9/12/2020).
Edy dan istri mencoblos di TPS 023, Jalan Karya Bakti, Kelurahan Pangkalan Mansyur, Kecamatan Medan Johor.
Usai mencoblos, Edy berkelakar jika pemenangan Pilkada Medan adalah yang bermarga Nasution.
Ia berpesan, kepada Walikota Medan terpilih nantinya untuk membuktikan diri mampu mensejahterakan rakyat.
"Yang pasti menang marga Nasution. Siapapun yang menang dia akan memimpin kota Medan, ibukota Sumut, sejahterakan rakyat ini, pastikan anda mampu," katanya.
Edy meminta masyarakat untuk menggunakan hak suara dalam Pilkada Serentak 2020.
Edy juga mengimbau masyarakat untuk tetap disiplin melakukan protokol kesehatan, pakai masker, atur jaraknya, cuci tangan mengikuti intruksi panitia pemilihan.
"23 kab/kota rakyat melakukan pesta demokrasinya. Siapapun nggak boleh ikut campur dalam urusan pribadi rakyat kita masing-masing," katanya.
Kepada para calon kepala daerah yang bertarung, Edy meminta untuk siap menang dan siap kalah.
Baca Juga: Pilkada 2020 Digelar Hari Ini, Mahfud MD: Pilih Pemimpin yang Baik
"Dalam pertandingan ada yang menang ada yang kalah, siapa yang siap bertanding, harus siap kalah, yang menang pasti ada," katanya.
"Yang menang juga jangan euforia, harus siap melaksanakan tugas mensejahterakan rakyatnya. Yang kalah introspeksi diri, berarti rakyat tidak menghendaki, bukan karena anda tidak baik, khususnya di Medan dan seluruh Sumut," pungkasnya.
Ia meminta masyarakat untuk bersama mengawasi jalannya Pilkada serentak 2020 dan mengantisipasi kecurangan.
"Ada sistem yang mengaturnya (kecurangan), kalau tidak benar ada wadah hukum untuk melaporkan. Lakukan wadah itu sehingga semua bisa terorganisir dan rakyat kita bisa jalan layaknya yang sudah direncanakan," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Puluhan Korban Bencana Sumut Belum Ditemukan, 126 Orang Luka-luka
-
Rumah Korban Banjir Pidie Jaya Masih Tertimbun Lumpur, Ini Harapan Warga
-
Korban Meninggal Bencana Sumut Tembus 374 Orang, Terbanyak di Tapanuli Tengah!
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap