SuaraSumut.id - Seribu cara dilakukan mahasiswa untuk mengakali tugas-tugas sulit yang diberikan dosen, termasuk dengan menyewa joki menggambar.
Sayangnya, tak semua dosen bisa dengan mudah tertipu oleh tugas mahasiswa yang digarap joki.
Seperti yang terlihat dalam sebuah tangkapan layar percakapan grup WhatsApp antara dosen dan mahasiswa di sebuah kelas ini.
Dalam tangkapan layar yang dibagikan oleh akun Instagram @undercover.id, tampak dosen kelas 'Gambar Teknik' mahasiswa angkatan 2020 itu memergoki ada salah satu mahasiswanya yang berbuat curang.
Dosen tersebut curiga dengan hasil gambaran mahasiswanya lantaran punya tarikan garis yang sama.
"Dua gambar, teridentifikasi dikerjakan oleh 1 orang atau menggunakan joki."
"Tarikan garis gambar ya sama," tulis dosen itu ke grup kelasnya.
Ia pun menyertakan dua gambar milik mahasiswanya yang memiliki gaya yang sama.
Kendati menuai curiga, namun dosen tersebut tak serta merta memberi nilai buruk.
Baca Juga: Mahasiswa FTI UMI Ditemukan Meninggal di Air Terjun Pung Bunga Maros
Ia memberi kesempatan kepada mahasiswanya untuk menjelaskan mengapa hal itu bisa terjadi.
"Silakan mahasiswa yang bersangkutan untuk mengklarifikasi," pesan dosen tersebut.
Unggahan soal dosen memergokoi mahasiswanya yang menggunakan joki tugas itu lantas viral dan mendapat beragam respons dari warganet.
"Jangan kelabui dosen Gambar Teknik soal ketelitian," tulis @khairiah*****.
"Xixixi Gambar teknik, berarti dosennya level tingkat dewa bisa tau tarikan garisnya,"imbuh @i.nurya****.
"Lah, kalau yang ngerjain joki, lu nanti kerja yang ngerjain joki juga? Mending cari jurusan sesuai passion aja," komentar @nurrahman*****.
Berita Terkait
-
Mahasiswa FTI UMI Ditemukan Meninggal di Air Terjun Pung Bunga Maros
-
Virus Corona Bermutasi, Dosen UGM Sebut Transimisi ke Manusia Lebih Tinggi
-
Puji Gerakan Mahasiswa, Rizal Ramli Meledek Stafsus Milenial Jokowi
-
Mahasiswa Surati Kapolda Sumsel, Laporkan Bupati Lahat Pelanggar Prokes
-
Dosen dan Penulis Filsafat B Herry Priyono Wafat Hari Ini
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy