SuaraSumut.id - Seorang pengguna TikTok dibanjiri hujatan warganet usai kedapatan membuat konten hoaks dengan memanfaatkan insiden jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182.
Pengguna TikTok tersebut membuat sebuah konten percakapan palsu dengan seseorang yang ia reka sebagai penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182.
Dalam konten yang kemudian diunggah akun Instagram @awreceh.id, tampak si pengguna tersebut membuat manipulasi percakapan soal kerabatnya yang ia namai 'Mbak'.
Dalam percakapan itu, kerabatnya berpamitan karena pesawat yang ia tumpangi akan segera lepas landas.
Beberapa saat kemudian, si pengguna TikTok tersebut menghubungi kerabatnya lagi menyusul adanya kabar tentang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 jatuh.
Dengan isi chat beruntun, pengguna TikTok tersebut menunjukkan suasana panik dan sedih yang ia alami.
Namun belakangan, diketahui bahwa isi chat percakapan itu hanyalah konten belaka dengan memanfaatkan fitur chat palsu.
Hal itu terlihat dari waktu percakapan yang berbeda dengan waktu terjadinya insiden kecelakaan.
Kontan, unggahan tersebut membuat warganet geram. Mereka merasa miris bahwa insiden kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 dijadikan konten hoaks.
Baca Juga: Haru Lantunan Doa untuk Kopilot Sriwijaya Air: Tuhan Baik, Diego Selamat
"Salah satu orang tomlol yang buat konten hoax, pengen viral kan nih admin bantu viralin. Netijen waktu dan tempat dipersilahkan." tulis admin @awreceh.id.
"Enggak ada akhlaknya anj** dibikin konten," komentar @felix***.
"Oh cuma mau viral? Iyalah, yakali kalau itu benar Mbaknya, enggak mungkin SG dia isinya lagi joget-joget, najis banget deh," imbu @abillah****.
"Report/laporkan aja akunnya ramai-ramai biar dia kehilangan akun IG-nya, ayo netijen serang," ajak @rlans***.
Berita Terkait
-
Istri Penumpang Sriwijaya Air SJ 182: Sempat Dihubungi, Tapi Tak Dijawab
-
Syifa Mila, Penumpang Sriwijaya Air Pernah Jadi MUA Pernikahan Chef Aiko
-
Haru Lantunan Doa untuk Kopilot Sriwijaya Air: Tuhan Baik, Diego Selamat
-
Pesawat Sriwijaya Jatuh, Klub Bola di Indonesia Kompak Panjatkan Doa
-
Temannya Jadi Korban Sriwijaya Air, Jane Shalimar Mohon Doa
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat