SuaraSumut.id - Seorang pengguna TikTok dibanjiri hujatan warganet usai kedapatan membuat konten hoaks dengan memanfaatkan insiden jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182.
Pengguna TikTok tersebut membuat sebuah konten percakapan palsu dengan seseorang yang ia reka sebagai penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182.
Dalam konten yang kemudian diunggah akun Instagram @awreceh.id, tampak si pengguna tersebut membuat manipulasi percakapan soal kerabatnya yang ia namai 'Mbak'.
Dalam percakapan itu, kerabatnya berpamitan karena pesawat yang ia tumpangi akan segera lepas landas.
Baca Juga: Haru Lantunan Doa untuk Kopilot Sriwijaya Air: Tuhan Baik, Diego Selamat
Beberapa saat kemudian, si pengguna TikTok tersebut menghubungi kerabatnya lagi menyusul adanya kabar tentang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 jatuh.
Dengan isi chat beruntun, pengguna TikTok tersebut menunjukkan suasana panik dan sedih yang ia alami.
Namun belakangan, diketahui bahwa isi chat percakapan itu hanyalah konten belaka dengan memanfaatkan fitur chat palsu.
Hal itu terlihat dari waktu percakapan yang berbeda dengan waktu terjadinya insiden kecelakaan.
Kontan, unggahan tersebut membuat warganet geram. Mereka merasa miris bahwa insiden kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 dijadikan konten hoaks.
Baca Juga: Pesawat Sriwijaya Jatuh, Klub Bola di Indonesia Kompak Panjatkan Doa
"Salah satu orang tomlol yang buat konten hoax, pengen viral kan nih admin bantu viralin. Netijen waktu dan tempat dipersilahkan." tulis admin @awreceh.id.
"Enggak ada akhlaknya anj** dibikin konten," komentar @felix***.
"Oh cuma mau viral? Iyalah, yakali kalau itu benar Mbaknya, enggak mungkin SG dia isinya lagi joget-joget, najis banget deh," imbu @abillah****.
"Report/laporkan aja akunnya ramai-ramai biar dia kehilangan akun IG-nya, ayo netijen serang," ajak @rlans***.
Berita Terkait
-
Profil Hendry Lie: Kekayaan, Bisnis dan Kasus Hingga Jadi Tersangka Korupsi Timah
-
Skandal Timah! Bos Sriwijaya Air Hendry Lie Dibekuk Kejagung, Berawal dari Singapura
-
Berapa Kekayaan Hendry Lie? Aset Vila Bernilai Puluhan Miliar Disita Kejagung
-
Dari Singapura untuk Perpanjang Paspor, Kejagung Ciduk Tersangka Kasus Timah Hendry Lie di Bandara Soetta
-
Ngaku Pulang Bareng Gibran Usai Nonton Konser Bruno Mars, Netizen Telusuri Identitas Pengguna TikTok Ini: Siapakah Dia?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eksponen Cipayung Sumut Titipkan Gagasan Sumut Berkelanjutan untuk Pasangan Bobby-Surya
-
Pria di Medan Ditangkap Gegara Promosikan Judi Online
-
2 Tukang Ojek Tewas Dibedil KKB di Puncak Papua Tengah
-
Dialog Publik Cipayung Plus Sumut: Kolaborasi Kunci Kemajuan Sumatera Utara
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga