SuaraSumut.id - Pipa gas Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Sorik Marapi di Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara mengalami kebocoran. Polisi menyebut, ada empat orang tewas dalam kejadian itu.
Selain itu, ada 10 orang dirawat di rumah sakit karena diduga keracunan akibat semburan gas. Mereka merupakan warga setempat di lokasi bocornya pipa gas pembangkit PLTP Sorik Marapi.
Hal tersebut dikatakan Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Hadi Wahyudi, Senin (25/1/2021).
"Informasi sementara 4 orang meninggal dunia diduga akibat semburan gas pipa. Selain itu, ada 10 orang terkonfirmasi masih dirawat," katanya.
Baca Juga: 39 Karyawan Indokom Keracunan Gas Amoniak Pabrik Pengolahan Udang
Hadi mengatakan, sejumlah polisi dikerahkan untuk mengamankan lokasi kejadian.
"Saat ini personel dari Reskrim dan Sabhara sudah di lokasi untuk mengamankan dan olah tempat kejadian perkara," ujarnya.
Saat ini pihak kepolisian masih melakukan pengamanan di lokasi lantaran sejumlah warga protes atas peristiwa tersebut.
"Sedang dilakukan upaya menetralisir situasi, karena ada warga yang tidak menerima kejadian tersebut," ungkapnya.
Sebelumnya, Bupati madina Dahlan Hasan Nasution membenarkan peristiwa kebocoran gas pipa pembangkit listrik yang terjadi pada Senin pagi itu.
Baca Juga: Disdik Madina Pastikan Belajar Tatap Muka Digelar Januari 2021
"Iya benar, sekarang sedang dilakukan pengamanan di atas dibantu aparat keamanan kita," kata Dahlan Hasan.
Sejumlah masyarakat yang pingsan dan meninggal dunia saat ini sudah dievakuasi ke rumah sakit.
"Korban pingsan dan ada yang dikabarkan meninggal saat ini sudah dibawa ke rumah sakit. Saya ini mau jalan ke sana (rumah sakit), jumlah korban belum dipastikan ini," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
-
Bahaya Menahan Kentut: Risiko Kesehatan yang Perlu Diketahui
-
Bobby Nasution Disambut Dua Calon Bupati dan Ribuan Warga di Madina
-
Imbas Galian Saluran Air Pemprov DKI, Kronologi Bocornya Pipa Gas PGN di Depan Kantor Kemenkes
-
Ketua DPRD Madina Sumut Tersangka Seleksi PPPK Miliki Harta Kekayaan Rp 9,1 Miliar
-
Tewas Usai Padamkan Kebakaran, Satpam SMAN 6 Jaksel Diduga Keracunan Gas Karbon APAR Kedaluwarsa
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Truk Hilang Kendali di Lampu Merah Slipi, Satu Tewas
-
Kolaborasi Telkomsel dan ZTE Tingkatkan Kualitas 4G dengan Teknologi AI
-
10 Korban Longsor di Karo Ditemukan dalam Keadaan Meninggal Dunia
-
Pemenuhan Hak Asuh Anak Belum Jadi Prioritas Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini