SuaraSumut.id - Seorang pria bernama Liadi alias Yoyok alias Sugiono (35) ditangkap polisi di Karo, Sumatera Utara.
Ia merupakan tersangka pembunuhan wanita bernama Sartini (56), yang ditemukan tewas dengan pisau tertancap di perut. Kekinian Liadi terancam hukuman 15 tahun penjara.
"Tersangka dikenakan pasal 338 Subsider 365 KUHPidana dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara," kata Kasareskrim Polres Langkat Iptu Muhammad Sahid Husen, dilansir dari Antara, Selasa (26/1/2021).
Husen mengatakan, tersangka mengaku membunuh membunuh karena korban memukulnya.
"Tersangka terbukti dan mengakui perbuatannya. Dari pemeriksaan, tersangka membunuh karena korban memukulnya," ujarnya.
Kepada penyidik tersangka mengatakan, awalnya hendak akan mencari pekerjaan ke Kota Binjai dan Medan.
"Saya nganggur, kemudian saya coba ke Medan cari kerja, namun tidak berhasil, lalu saya balik ke Binjai dan bermalam di kawasan lapangan Merdeka Binjai. Saya teringat dengan korban dan mencoba mendatanginya dengan menumpang truk dari Binjai ke rumah korban," ungkapnya.
Saat tiba di rumah korban, tersangka langsung mendobrak pintu untuk masuk ke dalam. Korban yang saat itu sedang tidur langsung terbangun dan melihat pelaku sedang berada di dalam.
"Korban sempat memukul saya dengan senapan sebanyak dua kali. Karena emosi, akhirnya saya membunuhnya," jelasnya.
Baca Juga: Bukan Uang Tebusan, Ini Alasan Guru Les Tega Culik Murid Asal Bandung
Usai membunuh korban, tersangka mencoba mencari barang berharga. Namun ia hanya menemukan uang Rp 15 ribu.
"Jadi waktu saya geledah rumah korban, saya hanya mendapatkan uang Rp 15 ribu. Dengan uang itu saya kabur ke teman di Kabupaten Tanah Karo," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana