SuaraSumut.id - Seorang pria di Nias Selatan, Sumatera Utara tega membunuh adik kandungnya. Korban Mosi Dakhi (35) diduga dibunuh karena soal aliran sawah di Desa Faomasi Hilisimaetano, Kabupaten Nias Selatan.
Aksi pelaku dilakukan pelaku RD bersama istri IM (35) dan anaknya berinisial TD (10). Korban tewas dengan luka bacok. Sedangkan istri korban Adiliana Dakhi (35) masih dirawat di Rumah Sakit.
Kasat Reskrim Polres Nisel, AKP Iskandar Ginting mengatakan, peristiwa berawal saat korban dan istrinya pergi ke sawah, pada Selasa (16/2/2021) sekitar pukul 16.00 WIB.
Pasalnya, pada Senin 15 Februari 2021 dikarenakan hujan dan mengakibatkan genangan air di sawah milik korban.
"Korban bersama dengan istrinya berencana mengurangi jumlah air yang menggenangi sawah, dengan membuka jalan air dan menuju sawah milik tersangka," katanya, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com, Rabu (17/2/2021).
Melihat sawahnya digenangi air, pelaku bersama istri dan anaknya datang menemui korban. Ia memarahi dan terjadi adu mulut.
"Pelaku dan anaknya membawa parang dan melakukan pembacokan. Sedangkan istri pelaku membawa kayu memukul korban," ungkapnya.
Istri korban yang melihat dan bermaksud melerai mala terkena sebilah parang yang disabit pelaku.
"Korban meninggal dunia di lokasi dan istri korban mengalami luka bacok pada bagian tangan korban," jelasnya.
Baca Juga: Enam Sekda Dilantik Plh Bupati, Plh Bupati Ogan Ilir Dijabat Aufa
Petugas yang mendapat laporan turun ke lokasi dan mengamankan pelaku. Selanjutnya, pelaku dan barang bukti dibawa ke Polres Nisel untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
45 Kasus Pembunuhan, Polda Metro Jaya Disebut Paling Sering Melakukannya
-
Divonis Mati, Ini Fakta Penjagal Sadis Pembunuh Satu Keluarga di Sukoharjo
-
Usai Minum Pestisida, Pembunuh Seniman Anom Subekti Belum Diperiksa
-
Sadis! Kakak Bacok Adik Kandung hingga Tewas, Darah Berceceran di Lantai
-
Anak Kubur Ibunya Saat Pingsan di Malang Mengaku Dibisiki Makhluk Halus
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati