SuaraSumut.id - Seorang pria berinisial RD (33) diduga nekat mencuri di tempatnya bekerja, di kantor pemasaran perumahan, di Kecamatan Sunggal.
Pria yang bekerja sebagai cleaning service ini menggasak mesin printer, laptop dan satu unit sepeda motor di sana.
Usai menjalankan aksinya pelaku langsung kabur dan tak masuk kerja. Pihak kantor yang mengalami kerugian tak tinggal diam, dan mencari keberadaan pelaku.
Alhasil pada Selasa (23/3/2021) pelaku ditemukan sedang berada di dalam warnet di Pasar IV Medan Marelan. RD sempat dihajar massa hingga luka-luka sebelum akhirnya diseret ke kantor polisi.
Salah satu karyawan bernama Nabila mengatakan, RD beraksi saat pimpinan pergi keluar kota dan karyawan sudah pulang kerja.
"Kejadiannya Kamis (17/3/2021) saat seluruh karyawan sudah pulang kerja. RD memang bekerja ditempat kami sebagai cleaning service. Kami tahu barang-barang hilang pas masuk kerja. Dilihat dari CCTV dia yang curi barang-barang kantor," katanya.
Nabila mengaku, pelaku baru empat bulan bekerja di kantor mereka.
"Baru empat bulan dia kerja ditempat kami. Pelaku ditangkap oleh karyawan kami saat main warnet di Pasar 4 Marelan,"jelasnya.
Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan Iptu Andi Rahmadsyah mengatakan, pelaku diserahkan ke Polsek Sunggal, karena lokasi pencurian berada di sana.
Baca Juga: Berapa Bayaran Oknum Polisi Tanjungpinang Hingga Mau Jadi Kurir Narkoba?
"Kami tadi hanya mengamankan pelaku dari amukan massa dan mengobatinya. Pelaku dan barang bukti satu unit sepeda motor sudah diserahkan ke Polsek Sunggal," tandasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Polisi Bekuk 2 Pelaku Pencurian Motor di Aceh
-
Tangkal Pencurian Motor, Polisi Inggris Pakai Semprotan DNA, Buat Apa?
-
Viral Pencurian Uang di Laci Pom Bensin Bekasi, Netizen: Banyak Kejanggalan
-
Satu Keluarja Jadi Tersangka Pencurian Jasad COVID-19 di Kuburan Bacukiki
-
Kasus Pencurian di Toko Bangunan Pasar Raya Padang, 3 Karyawan Dibekuk
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional