SuaraSumut.id - Komunitas yang menamakan Cat Lovers Independen membagikan pakan ke kucing jalanan di Medan, Minggu (28/3/2021). Kegiatan dimulai dari Pendopo Lapangan Merdeka Medan.
"Kegiatan ini berangkat dari keprihatinan kita dengan kondisi hewan jalanan di Kota Medan. Sehingga bersama-sama dengan komunitas lain kita lakukan penggalangan untuk membagikan pakan gratis setiap akhir pekan," kata Qie-qie, anggota komunitas Cat Lovers.
Selain membagikan pakan gratis, kegiatan tersebut juga dilakukan sebagai upaya edukasi kepada masyarakat untuk peduli terhadap hewan jalanan.
Dia mengatakan, meski di perkotaan kejahatan atau kekerasan terhadap hewan masih terjadi.
"Ini kita fokuskan juga kepada edukasi kita ke masyarakat agar turut peduli kepada hewan liar. Kita harus menyadari bahwa bukan hanya manusia saja, tapi ada mahluk lain," ujarnya.
Dila Citra dari komunitas Kedi Lovers mengatakan, aksi pembagian pakan gratis telah dilakukan hampir setahun belakangan.
Gabungan komunitas pecinta hewan di Kota Medan itu menyasar kucing-kucing liar yang ada di beberapa titik untuk diberikan makanan.
Sedangkan sumber dana kegiatan tersebut berasal dari donasi anggota komunitas maupun masyarakat umum.
"Kesadaran masyarakat atas keberadaan hewan yang hidup berdampingan dengan manusia masih kurang. Makanya dengan kegiatan Cat Street Animal ini kita harapkan menjadi satu upaya menekan angka kekerasan terhadap hewan," ungkapnya.
Anggota komunitas lainnya, Alam Munthe mengaku prihatin dengan kasus yang terjadi baru-baru ini di Kota Medan.
Baca Juga: Gubernur Anies Bangun Rusunami Ribuan Unit, Harga Mulai Rp 200 jutaan
Anggota komunitas Care Street of Animal ini berharap peristiwa tersebut tidak kembali terjadi di Kota Medan, dengan mulai meningkatnya kesadaran masyarakat.
"Kita cukup prihatin dengan kasus baru-baru ini adanya jagal kucing di Medan. Sehingga menguatkan niat kita untuk menggiatkan apa yang sudah berjalan sejak tahun lalu," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
-
Kucing Jalanan Dipasangi Kamera, Kehidupannya Kontras dengan Kucing Rumahan
-
Kucing Terjebak di Ruko Bangkrut, Aksi Penyelamatan Sopir Ojol Bikin Salut
-
Lihat Kucing Terjepit di Bumper Depan, Pengendara Motor Ini Hadang Ambulans
-
Pria Ini Nekat Hentikan Ambulans Melintas Demi Selamatkan Kucing Terjepit
-
Inilah Alasan Kenapa Kucing Suka Menggosok Kepalanya ke Tubuh Manusia
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana