SuaraSumut.id - Menjelang waktu berbuka puasa, sejumlah lokasi penjualan ramai didatangi masyarakat untuk membeli makanan dan minuman.
Namun, tak jarang ramainya warga yang datang ke lokasi penjualan takjil, menimbulkan kerumunan dan kemacetan.
Untuk mengantisipasi hal ini, Satlantas Polrestabes Medan mengerahkan sekitar 30 personel di sejumlah lokasi di Medan.
"Kita siapkan personel sebanyak 30 orang di pasar-pasar tumpah untuk antisipasi kemacetan," ujar Wakasatlantas Polrestabes Medan Kompol E Saragih, Rabu (14/4/2021).
Ia mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan ketika beraktivitas di luar rumah, untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.
"Imbauan kepada masyarakat agar tetap mematuhi prokes dan menghindari dari kerumunan serta tetap mematuhi peraturan lalu lintas," tukasnya.
Informasi dihimpun, ada sejumlah lokasi pasar tumpah yang kerap didatangi masyarakat untuk membeli takzil, diantaranya di seputaran Jalan Kapten Muslim Medan, Jalan Prof HM Yamin, Jalan Brigjen Katamso, Jalan Denai, dan di seputaran pusat perbelanjaan tradisional yang ada di Medan.
Berbagai aneka makanan pembuka dijajakan, mulai dari kue basah, kue kering, kurma, gorengan, mie, kolak, serabi, minuman, aneka jus dan lainnya.
"Memang setiap mau berbuka biasanya membeli takzil, kue yang manis-manis, biar anak-anak lebih semangat berbuka puasa," kata Nursari (28) salah seorang warga Jalan HM Said Medan kepada wartawan.
Baca Juga: Pria Ini Masak Daging Pakai Knalpot Motor Gede, Publik Kaget Lihat Hasilnya
Meski masih pandemi Covid-19, Dia mengatakan tetap antusias menjalani ibadah puasa di tahun ini.
"Tahun ini lebih semangat, tahun sebelumnya sepi karena baru-baru Covid-19. Tahun ini lebih ramai, karena banyak juga yang berjualan takjil. Kalau keluar tetap pakai masker," tandasnya.
Pantauan di Jalan Prof HM Yamin terlihat, selain polisi, petugas Dinas Perhubungan Kota Medan bersiaga mengatur arus lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Pembagian Takjil Drive Thru di Masjid Al Azhar Jakarta
-
Padang Kembali Hadirkan Pasar Pabukoan Ramadhan, Yuk Berburu Takjil
-
Bukan Masakan Ekstrim, Bobon Santoso Buat Takjil Raksasa untuk Sedekah
-
Untuk Pemburu Menu Buka Puasa, Ini Tujuh Titik Penjual Takjil di Kota Solo
-
Berburu Menu Berbuka Puasa di Pasar Takjil Benhil
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini