SuaraSumut.id - Sekolah Pencawan, Medan, menggelar upacara penghormatan terhadap 53 awak kapal selam KRI Nanggala-402 yang gugur di perairan Utara Bali. Upacara dilakukan dengan pengibaran Bendera Merah Putih setengah tiang, Senin (26/4/2021).
Ketua Yayasan Pendidikan Nasional Masty Pencawan (YPNMP) Sofiyan Perananta Pencawan mengatakan, bendera setengah tiang akan dikibarakan selama satu pekan ke depan.
Hal ini dilakukan sebagai tanda bahwa Sekolah Pencawan ikut berduka atas tragedi KRI Nanggala-402.
"Keluarga besar Sekolah Pencawan berbelasungkawa yang mendalam atas tragedi tersebut. Kami ikut merasakan bagaimana getirnya keluarga yang ditinggalkan para prajurit," katanya, saat dikonfirmasi.
Baca Juga: Saddil Ramdani Tak Dipanggil Timnas, Media Malaysia Terheran-heran
Selain ikut berduka, seluruh keluarga besar Sekolah Pencawan juga merasa bangga dengan semangat juang para prajurit TNI AL kru KRI Nanggala-402.
Kebanggan itu melihat kesetiaan hingga detik-detik terakhir kehidupannya, tidak ada satupun prajurit KRI Nanggala-402 meninggalkan tugas.
"Ini harus menjadi teladan bagi masyarakat. Khususnya generasi muda Indonesia untuk selalu berjuang mempertahankan kedaulatan negara Republik Indonesia," ujarnya.
Kegiatan ini melibatkan guru, staf sekolah beserta siswa sekolah. Bahkan Sofiyan sendiri yang menjadi pembina upacara. Ia pin berterimakasih kepada lara guru, anak didik yang ikut.
Ia menganggap, kesediaan mengikuti upacara itu sebagai kepedulian terhadap kondisi negara yang saat ini sedang berduka.
Baca Juga: Apa yang Terjadi pada KRI Nanggala-402 di Detik-detik Terakhirnya?
"Tidak banyak sekolah yang melaksanakan upacara penghormatan seperti ini. Namun kita siap. Mohon maaf bila ini mengganggu kesibukan bapak ibu sekalian," katanya.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Terkini, Sempat Rp17 Jutaan Sekali Terbang
-
Jurnalis Juwita Diduga Diperkosa Sebelum Dibunuh, Denpomal Masih Tunggu Hasil Tes DNA Sperma
-
Libur Cuti Bersama Habis, Harga Tiket Pesawat Medan-Jakarta Rp10 Jutaan
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Tembus Rp17 Jutaan, ke Jepang Cuma Rp5 Juta
-
Oknum Prajurit Bunuh Jurnalis Juwita di Kalsel, TNI AL Minta Maaf ke Keluarga Korban
Terpopuler
- Tenaga Kalahkan Yamaha XMAX, Tampan Bak Motor BMW: Pesona Suzuki AN400 Bikin Kesengsem
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
- Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
- 6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Pilihan
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
-
Puji Kinerja Nova Arianto, Kiper Timnas Indonesia: Semoga Konsisten
-
Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
-
Di Balik Gol Spektakuler Rayhan Hannan, Ada Rahasia Mengejutkan
Terkini
-
Coba Keberuntungan dari DANA Kaget Minggu 13 April 2025, Bisa Buat Jajan di Indomaret Lho!
-
Dompet Digital Kamu Sepi? Berikut Kumpulan Link Saldo DANA Kaget Gratis Bernilai Ratusan Ribu
-
Kendaraan Polisi Dibakar Pemadat Saat Gerebek Narkoba di Belawan, 7 Orang Ditangkap
-
2 Tersangka Kasus Korupsi Badan Guru Penggerak di Aceh Dicekal ke Luar Negeri
-
Tips Memilih Parfum Lokal Wangi yang Pas Buatmu