SuaraSumut.id - Sekolah Pencawan, Medan, menggelar upacara penghormatan terhadap 53 awak kapal selam KRI Nanggala-402 yang gugur di perairan Utara Bali. Upacara dilakukan dengan pengibaran Bendera Merah Putih setengah tiang, Senin (26/4/2021).
Ketua Yayasan Pendidikan Nasional Masty Pencawan (YPNMP) Sofiyan Perananta Pencawan mengatakan, bendera setengah tiang akan dikibarakan selama satu pekan ke depan.
Hal ini dilakukan sebagai tanda bahwa Sekolah Pencawan ikut berduka atas tragedi KRI Nanggala-402.
"Keluarga besar Sekolah Pencawan berbelasungkawa yang mendalam atas tragedi tersebut. Kami ikut merasakan bagaimana getirnya keluarga yang ditinggalkan para prajurit," katanya, saat dikonfirmasi.
Baca Juga: Saddil Ramdani Tak Dipanggil Timnas, Media Malaysia Terheran-heran
Selain ikut berduka, seluruh keluarga besar Sekolah Pencawan juga merasa bangga dengan semangat juang para prajurit TNI AL kru KRI Nanggala-402.
Kebanggan itu melihat kesetiaan hingga detik-detik terakhir kehidupannya, tidak ada satupun prajurit KRI Nanggala-402 meninggalkan tugas.
"Ini harus menjadi teladan bagi masyarakat. Khususnya generasi muda Indonesia untuk selalu berjuang mempertahankan kedaulatan negara Republik Indonesia," ujarnya.
Kegiatan ini melibatkan guru, staf sekolah beserta siswa sekolah. Bahkan Sofiyan sendiri yang menjadi pembina upacara. Ia pin berterimakasih kepada lara guru, anak didik yang ikut.
Ia menganggap, kesediaan mengikuti upacara itu sebagai kepedulian terhadap kondisi negara yang saat ini sedang berduka.
Baca Juga: Apa yang Terjadi pada KRI Nanggala-402 di Detik-detik Terakhirnya?
"Tidak banyak sekolah yang melaksanakan upacara penghormatan seperti ini. Namun kita siap. Mohon maaf bila ini mengganggu kesibukan bapak ibu sekalian," katanya.
Seperti diketahui, KRI Nanggala-402 hilang kontak pada Rabu (21/4/2021). Kapal selam itu dinyatakan tenggelam dan sebanyak 53 awak kapal dinyatakan gugur.
Kontributor: Budi Warsito
Berita Terkait
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
-
Link Twibbon Hari Korps Marinir 15 November 2024
-
Lowongan Kerja Host Live Olshop di Medan
-
Sejarah Hari Lahir Korps Marinir yang Diperingati Setiap 15 November, Ini Sosok Komandan Pertamanya
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti
-
Apresiasi Loyalitas Nasabah, CIMB Niaga Gelar XTRA XPO di Medan
-
Relawan Lentera Kasih Gelar Diskusi Quo Vadis Pembangunan Sumatera Utara
-
Bagaimana Membedakan AirPods Pro Palsu? Inilah 5 Cara yang Bisa Kamu Ketahui
-
Eksponen Cipayung Sumut Titipkan Gagasan Sumut Berkelanjutan untuk Pasangan Bobby-Surya