SuaraSumut.id - Akhir musim ini, Gianluigi Buffon akan meninggalkan Juventus. Meski demikian, kiper 43 tahun itu belum berencana pensiun dan justru berharap bisa main di Piala Dunia 2022 Qatar.
Eks pemain Parma itu menandai perpisahan bersama Juventus dengan mempersembahkan trofi Coppa Italia setelah di pertengahan musim merebut Piala Super Italia.
Gelar juara Coppa Italia diraih Juventus setelah mengalahkan Atalanta dengan skor 2-1 di Stadion Mapei, Kamis (20/5/2021) dini hari WIB.
“Menyelesaikan seperti ini membuat saya bangga dan sangat bahagia, karena saya harus berbagi kemenangan di Final ini dengan rekan satu tim saya dan para penggemar," kata Buffon kepada Rai Sport dikutip dari Football-Italia, Kamis (20/5/2021).
Meski tak muda lagi, Buffon nyatanya belum berpikir untuk pensiun. Dia mengaku tengah bernegosiasi dengan beberapa klub dan berharap bisa kembali ke Timnas Italia untuk Piala Dunia 2022.
Pada 2018, Buffon dan Timnas Italia gagal mencicipi gelara Piala Dunia. Pasalnya, Gli Azzurri saat itu secara mengejutkan gagal lolos kualifikasi.
"Saya merasa bahwa saya masih seorang penjaga gawang yang baik. Saya masih merasa bahwa saya adalah Buffon, jadi saya tidak menginginkan hadiah apa pun. Jika seseorang berpikir saya masih kompetitif, itu bagus," beber Buffon.
“Yang ingin saya lakukan adalah menantang diri saya sendiri. Saya ingin tampil pada Desember 2022 [di Piala Dunia] dan masih merasa cukup kuat untuk memainkan peran saya, bagus, tapi jika mereka [Timnas] tidak memanggil saya, tidak apa-apa juga," tambahnya. (Suara.com)
Baca Juga: Tinggalkan Juventus, Buffon Masih Berharap Main di Piala Dunia 2022
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat
-
57 Saksi Kasus Korupsi Beasiswa Rp420,5 Miliar di Aceh Diperiksa
-
Dirut PT PASU Diduga Korupsi Penjualan Aluminium Tahun 2018-2024 Ditahan
-
Ingin Kuliah Gratis ke Luar Negeri? Ini Daftar Beasiswa Luar Negeri 2026 Paling Pavorit