SuaraSumut.id - Sedikitnya 2.900 guru honorer di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, enam bulan belum menerima gaji. SK para tenaga pendidik itu juga belum dikeluarkan oleh dinas pendidikan tanpa alasan yang jelas.
Hal tersebut membuat geram Ketua DPRD Madina, Erwin Efendi Lubis. Ia meminta Dinas Pendidikan segera memberikan hak para guru termasuk SK dan Honor. Pasalnya, sudah ditampung di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2021 Kabupaten Mandailing Natal.
“Seminggu ini itu wajib tuntas, tak ada alasan lagi untuk tak memberi hak 2900 guru itu. Karena jika SK itu ditahan maka akan menzolimi tenaga pendidik namanya. Sertifikasi mereka terkatung-katung dan tak bisa mendaftar PPPK tanpa itu," katanya, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com, Selasa (8/6/2021).
Pada Senin, ratusan guru telah mendatangi gedung DPRD Kabupaten Mandailing Natal guna mengadukan perihal itu. Mereka menuntun pembayaran honor dan SK yang tak kunjung dikeluarkan, sehingga berdampak pada sertifikasi dan penerimaan PPPK.
Ia mengaku telah menghubungi dinas terkait dan meminta selembatnya sepekan semua harus tuntas.
“Saya tegaskan paling lambat sepekan dan meminta para guru untuk tetap terus mengajar dan saya urus ini,” tegasnya.
Plt Kadis Pendidikan Madina, H Ahmad Gong Matua mengatakan, keterlambatan SK tersebut karena masih ada beberapa korwil yang belum mengajukan nama-nama.
"Kan banyak guru-guru TKS yang sudah keluar, ada yang meninggal ada yang sudah berhenti. Jadi itu yang belum ada datang dari korwil. Kita tidak mau sembarangan mengeluarkan SK karena ini anggarannya dari APBD. Namun demikian, dalam minggu ini SK akan kita selesaikan," tukasnya.
Baca Juga: Lilibet Lahir, Benarkah Pangeran Harry dan Meghan Markle Tak Mau Tambah Anak Lagi?
Berita Terkait
-
Polisi Selidiki Penggelapan Dana Pinjaman Honorer Tim Satgas Covid-19 Bandar Lampung
-
Bupati Meranti Ajak PNS dan Honorer Penuhi Warung Kopi Tiap Hari
-
Kontrak 3.200 Tenaga Honorer Pemprov Sulsel Tidak Dilanjutkan Tahun Ini
-
Kabar Baik, Insentif Guru Honor di Medan Cair Sebelum Lebaran
-
Dipecat Usai Umbar Gaji di Media Sosial, Kini Guru Honor Kembali Mengajar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati