SuaraSumut.id - Kota Banda Aceh menjadi tuan rumah cabang olahraga layar dalam pekan olahraga nasional (PON) Aceh-Sumatera yang berlangsung 2024.
"Kita sambut baik, kita segera rencanakan pembangunan venue cabor layar untuk PON 2024 di Banda Aceh," kata Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman, dilansir dari Antara, Jumat (18/5/2021).
Ia mengaku, pihaknya segera menyiapkan lahan seluas 1,2 hektare di kawasan Ulee Lheue yang menjadi lokasi pertandingan layar ke depan.
"Saya kira sepanjang tidak bertentangan dengan hukum kami sangat setuju, akan segera kita keluarkan rekomendasi lahannya," ujarnya.
Ia mengapresiasi keseriusan KONI Aceh mengajukan Banda Aceh sebagai tuan rumah cabang olahraga layar PON Aceh-Sumut ini.
Bukan hanya untuk layar saja, kata Aminullah, pihaknya juga bersedia dan mendukung penuh jika masih ada cabang olahraga lain yang ingin dipertandingkan di kota tersebut.
Ia menilai, event sebesar PON tersebut bisa memberikan multiplier effect terhadap masyarakat Banda Aceh, akan ada perputaran uang yang sangat besar, di mana seluruh atlit, official dan pecinta olahraga dari seluruh nusantara dipastikan hadir ke kota ini.
"Maka, semua sektor menikmati manfaatnya, mulai dari UMKM, penginapan hingga jasa transportasi merasakannya," tukasnya.
Selain itu, jika venue itu dibangun maka dipastikan tidak akan mubazir dan terbengkalai usai perhelatan PON berakhir, karena bisa dimanfaatkan untuk infrastruktur penunjang sektor wisata.
Baca Juga: Update Pasien Covid-19 RSD Wisma Atlet: Sisa Kuota Tempat Tidur Tak Sampai 25 Persen
"Saya pikir kalau dibangun di Banda Aceh, tidak akan jadi aset tidur, tidak akan terbengkalai karena bisa kita manfaatkan untuk infrastruktur pariwisata, dan bisa berdampak bagi peningkatan perekonomian masyarakat," ujarnya.
Venue layar yang akan dibangun dengan dana APBN Rp 25 M akan menjadi infrastruktur penunjang sektor wisata, apalagi Banda Aceh merupakan kota yang mengandalkan sektor itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy