SuaraSumut.id - Kebakaran Hutan dan Lahan (Kahutla) kembali terjadi di Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, Rabu (4/8/2021). Total luas lahan yang terbakar mencapai sekitar 25 hektare.
"Lokasi kebakaran di Desa Hariara Pohan, Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir," kata Kepala Daops Manggala Agni Daops Sumatera II Pematang Siantar Anggiat SP Sinaga.
Lokasi kebakaran berada di daerah dengan topografi berbukit yang ditumbuhi ilalang dan banyak terdapat anakan kayu. Lahan yang terbakar tersebut merupakan lahan masyarakat.
"Porses pemadaman sampai saat ini masih berlangsung. Luasan lahan yang sudah dipadamkan kurang lebih 20 hektare. Indikasi penyebab kebakarannya belum diketahui," ujarnya.
Api belum juga padam
Angfier Sinaga, Humas Daops Manggala Agni I Sibolangit mengatakan, kebakaran yang terjadi di Desa Tongging atau pinggiran Danau Toba juga masih terus terjadi sejak Senin (2/8/2021) malam.
"Sejak hari Senin malam (2/8/2021) hingga hari ini api terus membakar pinggir tebing. Api tampak dari Desa Tongging. Pinggiran Danau Toba yang seharusnya tampak tetap hijau kini telah hitam dikarenakan beberapa Minggu ini terbakar," katanya.
Ia mengaku, berdasarkan informasi dari MPA yang langsung koordinasi dengan Manggala Agni Daops Sibolangit yang berada di Pondok Kerja Paropo.
"Kebakaran mulai terjadi sekiranya pukul 22.30 dan kami langsung bergerak ke Desa Tongging" kata Angfier. Hingga Selasa luas lahan yang terbakar sudah 18 hektare. Untuk hari ini kita belum terkonfirmasi dari lapangan bang. Karena mereka masih fokus pemadaman dulu bang," pungkasnya.
Baca Juga: Gotong Royong IKDB 90 Gelar Baksos dan Vaksinasi Covid-19 Massal
Zulham, selaku anggota Manggala Agni Sibolangit menambahkan, dalam proses pemadaman pihaknya dibantu oleh berbagai pihak.
"Sampai sore ini sedang berusaha untuk memadamkan apinya. Dikarenakan kondisi yang angin kencang dan ilalang di lereng, mengakibatkan kesulitan dalam pemadaman," katanya.
Angin yang berhembus kencang juga mengakibatkan api yang semula ada di Desa Tongging saat ini sudah merambat ke Desa Sibolangit.
Kontributor : Budi warsito
Berita Terkait
-
Kebakaran Hutan di Turki Memasuki Hari Ke-7, Ancam Pembangkit Listrik
-
Kebakaran hutan Turki Masuki Hari ke-6, 10.000 Orang Dievakuasi
-
Tangis Korban Kebakaran Hutan di Turki: Semua Hangus, Apa Lagi yang Kami Punya?
-
Korban Jiwa akibat Kebakaran Hutan di Turki Bertambah Menjadi 8 Orang
-
NASA Gunakan Satelit Temukan Titik Terpanas Kebakaran Hutan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan