SuaraSumut.id - Dua nelayan Kabupaten Aceh Barat selamat setelah kapalnya diduga ditabrak sekitar 10 mil dari laut Meulaboh. Kedua nelayan itu adalah Nurullah (47) dan Nazaruddin (47).
"Kedua nelayan sehat dan sudah tiba di Meulaboh setelah sebelumnya sempat mengapung di atas fiber ikan dan kapal mereka yang rusak," kata Ketua Komunitas Adat Panglima Laut Aceh Barat Amiruddin, melansir Antara, Kamis (12/8/2021).
Dirinya belum bisa memastikan kapal yang diduga menabrak atau menyerempet kapal nelayan saat mencari ikan di laut lepas tersebut.
Setelah kejadian, kata Amiruddin, kapal diduga menabrak kapal nelayan diperkirakan melarikan diri sehingga sulit dikenali jenisnya.
"Di laut itu ada banyak kapal, kami tidak mau berspekulasi karena kapal yang menabrak ini belum jelas jenis dan nama lambung kapal," ujarnya.
Pihaknya masih mencari tahu kapal yang diduga telah menyebabkan dua nelayan nyaris tenggelam di laut, ketika sedang mencari ikan di laut setempat.
"Kami tetap akan mencari tahu siapa pelaku penabrak nelayan di laut saat mencari ikan," kata Amiruddin.
Kasat Reskrim Polres Aceh Barat AKP Parmohonan Harahap mengaku mendapatkan laporan secara resmi terkait kasus itu.
"Kita tetap akan menyelidiki kasus itu untuk memastikan penyebabnya," tukasnya.
Baca Juga: Sudah Pindah ke PSG, Jersi Lionel Messi Masih Dijual Barcelona
Berita Terkait
-
Besok Diprediksi Gelombang Tinggi, Puluhan Perahu Nelayan Dipindah ke Tempat yang Aman
-
Nelayan Hilang Kontak Setelah Ditahan Malaysia, Keluarga Minta Bantuan
-
Sebelum Disuntik Vaksin, Nelayan dan ABK di Muara Angke Diajak Naik Odong-odong
-
Nasib Guru Honor di Pelosok Kukar, Gaji Rp 250 Ribu Perbulan, Jadi Nelayan Untuk Tambahan
-
Dalam Sehari Ada Dua Nelayan Hilang di Kepri, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut