SuaraSumut.id - Satuan Gugus Tugas Covid-19 Kota Medan Mardohar Tambunan menyambut positif minimnya angka Bed Occupancy Rate (BOR) di lokasi tempat isolasi terpusat (Isoter) Kota Medan.
Sebab, saat ini angkanya masih di tiga persen. Dia mengemukakan, rendahnya BOR di tempat isoter merupakan hal yang patut disyukuri.
“Untuk saat ini masih tiga persen, dan itu sangat kita syukuri. Saya berharap malah BOR Isoter 0 persen atau tidak ada,” katanya seperti dikutip Digtara.com-jaringan Suara.com.
Dia mengemukakan, rendahnya angka BOR di isoter yang ada di Ibu Kota Sumatera Utara (Sumut) tersebut disebabkan banyaknya masyarakat mengadakan isolasi lingkungan.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Masih Melonjak di 9 Provinsi, Termasuk Jateng dan Bali
“BOR Isoter memang masih di angka 3 persen namun kasus terkonfirmasi covid-19 di Kota Medan itu naik turun. Sehingga yang di isoter itu yang memang dalam keadaan darurat atau membahayakan masyarakat setempat,” paparnya.
Dikatakan Mardohar, saat ini Hotel Soechi dan gedung P4TK tingkat keterisian tempat tidurnya rata-rata 3 persen.
“Soechi rata-rata 3 persen BOR nya. Karena di Soechi itu sekitar 247 kamar tapi yang bisa kita manfaatkan 120. Kalau di P4TK itu ada 150 kamar, yang terisi saat ini ada 70 itu juga BOR-nya sekitar 3 persen,” katanya.
Selain itu, dia mengemukakan, lima kecamatan di Kota Medan juga menunjukkan tren angka penurunan kasus Covid-19.
“Mudah-mudahan ini tidak terpakai karena kita berharap kasus menurun. Paling tidak saat ini di beberapa titik episentrum itu ada tren penurunan. Salah satu faktornya itu para teman-teman di lapangan seperti di kecamatan sudah berbuat, mereka sudah mendata dengan baik,” katanya.
Baca Juga: Kemenhub Bakal Siapkan Kapal Isoter untuk Pasien Covid-19 di Lampung dan Babel
Berita Terkait
-
Pendidikan dan Umur Clara Wirianda, Jadi Perbincangan Usai Digosipkan dengan Bobby Nasution
-
Bobby Nasution Cuti Pilgub Sumut 2024, Aulia Rachman Ditunjuk Jadi Plt Wali Kota Medan
-
Buka Turnamen Sepak Bola Korpri Se-Sumut, Bobby Nasution Disambut Meriah Masyarakat Samosir
-
Panen Raya Padi di Persawahan Mabar Hilir, Bobby Nasution Ingin Sektor Pertanian Berkembang
-
Sebagai Garda Terdepan, Kahiyang Ayu Minta Seluruh Kader Dasawisma Kompak
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pria di Medan Ditangkap Gegara Promosikan Judi Online
-
2 Tukang Ojek Tewas Dibedil KKB di Puncak Papua Tengah
-
Dialog Publik Cipayung Plus Sumut: Kolaborasi Kunci Kemajuan Sumatera Utara
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap