SuaraSumut.id - Satu unit minibus terjun ke jurang di Juma Ramba, Desa Parbuluan VI Kecamatan Sumbul, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Rabu (22/9/2021). Insiden itu mengakibatkan dua orang meninggal dunia.
"Kecelakaan mengakibatkan dua orang meninggal dunia, dan tiga penumpang lainnya mengalami luka-luka," kata Kasat Lantas Polres Dairi AKP Herliandri, kepada SuaraSumut.id.
Korban tewas adalah sopir minibus bernama Ferdinan Tarigan dan penumpang Teofelus Sinukaban.
Sedangkan tiga korban luka-luka, yakni Moris Karo-Karo Sinukaban, Aldi Cherist Valentinus Sinukaban, Monas Sigalingging.
Peristiwa berawal saat minibus melintas dari arah Sumbul menuju arah Tiga Baru. Sang sopir diduga tidak memperhatikan jalan yang menurun dan menikung ke kanan saat tiba di lokasi kejadian.
"Saat itu cuaca hujan sehingga jalan licin. Sopir terkejut saat melihat sebelah kiri jalan jurang dan melakukan pengereman. Namun ban menyeret dan masuk hingga masuk ke jurang," katanya.
Petugas yang mendapat laporan turun ke lokasi kejadian dan melakukan evakuasi.
"Korban dievakuasi dan dibawa ke Puskesmas Sumbul," tandasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Baca Juga: Menpora Optimistis Pembahasan RUU SKN Selesai Sesuai Target
Berita Terkait
-
Kisah Nakes Papua di Tengah Serangan KKB, Ditelanjangi, Dibuang ke Jurang
-
Ditelanjangi Lalu Dibuang ke Jurang, Ini Kesaksian Marselinus Soal Penyerangan KKB Papua
-
Kisah Suster Gabriela Lari ke Hutan Diserang KKB Papua, Lalu Tewas di Jurang
-
Jenazah Nakes Gabriela Ditemukan di Jurang, Petugas Kesulitan Evakuasi
-
Gegara Cuaca Buruk, Jenazah Nakes Gabriela Belum Berhasil Dievakuasi dari Jurang
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana