SuaraSumut.id - Asrama Haji Medan, Sumatera Utara (Sumut) bakal dijadikan tempat karantina para Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang datang dari luar negeri. Sebelumnya sejak beberapa bulan terakhir, asrama haji tersebut dijadikan tempat isolasi terpusat (Isoter).
Pengalihan tersebut disepakati setelah para relawan Covid-19 dikembalikan ke tempat mereka bekerja semula pada Jumat (8/10/2021).
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumut, Ismail Lubis mengatakan, lokasi yang sejak kemarin tidak lagi digunakan untuk Isoter, segera dipersiapkan menjadi tempat karantina para PMI.
Dengan begitu, saat mereka tiba di Bandara Internasional Kualanamu, pekerja tersebut akan dibawa ke Asrama Haji guna menjalani isolasi sebelum dipulangkan.
“Kita menunggu bagaimana petunjuk dari Pemerintah Pusat. Untuk tenaga kesehatannya akan disiapkan. Karena sebelumnya tempat ini sudah digunakan sebagai lokasi isolasi bagi pasien Covid-19,” katanya, dikutip dari Digtara.com - jaringan Suara.com, Sabtu (9/10/2021).
Untuk kebutuhan biaya tenaga kesehatan di lokasi isolasi, kata Ismail, akan ditanggung oleh pemerintah pusat. Termasuk prioritas penggunaan gedung milik pemerintah. Dengan begitu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut melalui Satgas Covid-19 akan mempersiapkan tenaga kesehatan, bersama dengan tenaga jaga, serta lainnya.
Sebelumnya, Kepala Dinkes Sumut Ismail Lubis melepas para relawan Covid-19 baik Nakes, tenaga jaga maupun petugas kebersihan yang selama ini bekerja di lokasi Isoter, Asrama Haji Medan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada para tenaga kesehatan dan petugas pendukung lainnya yang telah bekerja keras selama masa isolasi. Tetaplah menjadi pribadi yang melayani orang lain, dan kembali ke tempat tugas masing-masing,” sebut Ismail.
Sementara dari Tim Satgas Covid-19 Sumut, Restuti Handayani Saragih menyampaikan bahwa sampai saat ini pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, khususnya yang terkonfirmasi Covid-19. Para petugas yang bekerja di lokasi, memang dipersiapkan untuk menangani pasien yang datang dari berbagai tempat.
Baca Juga: Dua Pencuri Laptop di SMA Asahan Sumut Diciduk, Satu Pelaku Ditembak
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat