SuaraSumut.id - Aksi pencurian dengan kekerasan terjadi di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Bahkan, seorang korban dinyatakan tewas dalam peristiwa yang terjadi di Kecamatan Kuranji, Kota Padang itu.
Korban tewas bernama Yulia Netti (58). Dia merupakan seorang pengusaha gas elpiji. Sedangkan suaminya mengalami patah tulang dalam insiden tersebut.
Informasinya, peristiwa nahas itu terjadi pada Sabtu (13/10/2021). Sedangkan mayat korban baru ditemukan pada Minggu (14/10/2021) pagi. Dua orang korban itu kabarnya pasangan suami istri.
"Korban adalah pasangan suami istri. Yang meninggal adalah ibu-ibu. Sedangkan suaminya mengalami luka-luka," ujar salah satu warga, dikutip dari SuaraSumbar.id.
Menurutnya, rumah korban pencurian itu dihuni lima orang. Semua penghuni rumah disekap pencuri, namun saksi tidak mengetahui penyebab korban itu meninggal.
"Pelaku juga merusak sebagian CCTV yang ada di rumah itu, serta satu unit mobil warna putih ikut dibawa kabur pelaku," katanya.
Kapolsek Kuranji, AKP Sutrisman mengatakan, pihaknya sedang memburu para pelaku yang diduga berjumlah tiga orang.
"Saksi menyebutkan pelaku berjumlah tiga orang pakai penutup kepala. Kemudian menghadang pemilik rumah dengan senjata tajam," katanya.
Menurutnya, satu persatu orang yang berada di dalam dirumah diikat dengan tali dan mulut ditutup oleh pelaku. Para korban disekap ditempat berbeda (dalam rumah).
Baca Juga: Kronologi Pembunuhan Pengusaha Gas Elpiji di Padang, Pelaku Pencurian Diduga 3 Orang
Sekitar pukul 05.00 WIB, salah satu korban berhasil melapaskan ikatan tali dan langsung menuju ke rumah utama. Kemudian mendatangi korban lainnya yang di kunci di dalam kamar mandi.
Lalu saksi menuju kemar tidur, namun pintu dalam keadaan terkunci. Kemudian saksi mengambil kunci cadangan lalu membuka pintu kamar dan di temukan korban dalam keadaan tangan terikat kebelakang dan mulut ditutup dengan menggunakan kain.
Selanjutnya, saksi menuju masjid dan meminta tolong pada jemaah yang sedang salat. Sekitar pukul 05.30 WIB, para saksi bersama warga menghubungi Kapolsek Kuranji.
"Korban meninggal bernama Yulia Netti. Sementara Gusdiantara (suami korban) mengalami patah tangan dan sedang dirawat di Puskesmas Ambacang," bebernya. [B. Rahmat]
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari