SuaraSumut.id - Harga minyak goreng terus melonjak akibat naiknya harga bahan baku, seperti minyak sawit mentah/crude.palm.oil (CPO).
Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Sumatera Utara berupaya mengendalikan harga minyak goreng. Salah satunya dengan menjajaki kerjasama antara BUMD PT Perkebunan Sumatera Utara dengan PT KIM.
Kepala Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan Sumut, Soekowardojo mengatakan, harga minyak goreng di Sumatera Utara, paling murah Rp 19.000 per liter dari biasanya Rp 15.000 per liter.
"Pengendalian harga minyak goreng memang harus dilakukan agar inflasi bisa ditekan," katanya melansir Antara, Rabu (27/10/2021).
Baca Juga: Indonesia Siapkan Masa Transisi dari Pandemi Menuju Endemi
Apalagi, kata Soekowardojo, hanya harga minyak goreng yang tren menguat saat ini di tengah masih relatif stabilnya harga komoditas pangan strategis lainnya di Sumut. Misalnya, harga beras stabil di kisaran Rp 9.000 hingga Rp10.000 per kilogram.
"Stok beras yang memadai di gudang BULOG Sumut menjadi salah satu pengendali harga bahan pangan utama itu," katanya.
Pimpinan Wilayah Bulog Sumut Arif Mandu mengatakan, pihaknya berupaya memperbanyak penjualan minyak goreng guna memastikan ketersediaannya di pasar, sehingga lonjakan harganya bisa dikendalikan.
"Tapi belum bisa OP (operasi pasar) karena stok minyak goreng Bulog Sumut juga terbatas,"katanya.
Stok yang terbatas lantaran pihaknya beberapa bulan terakhir berupaya mandiri dalam pengadaan stok atau tidak tergantung dengan pasokan dari Bulog pusat.
Baca Juga: Prediksi PSS Sleman vs Bali United di BRI Liga 1 2021/2022
"Saat ini ada 382 liter stok minyak goreng yang berada di gudang pusat penjualan Bulog Sumut," katanya.
Harga jual minyak goreng Bulog Rp 15.100 per liter atau di bawah harga pasar yang sedang terjadi yakni bisa mencapai Rp 19.000 per liter.
Berita Terkait
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Perkuat Ketahanan Pangan, Bulog Teken Kerjasama dengan NCL I.P, Timor Leste
-
Bulog Tandatangani Nota Kesepahaman dengan Pemkab Bengkalis, Bukti Komitmen Ketersediaan dan Keterjangkauan Komoditi
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
Terkini
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas
-
Longsor Terjang Padang Lawas Sumut, 4 Orang Meninggal
-
BRImo Hadir di OPPO Find X 8 Series, Ada Diskon hingga Cashback Menarik lho!
-
Amankan Pilkada Serentak 27 November di Sumut, 12 Ribu Polisi Dikerahkan
-
Bobby Nasution-Surya Kampanye Akbar, Ajak Pendukung Datang ke TPS-Coblos Nomor 1