SuaraSumut.id - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Medan mengklaim hingga kini tidak ada laporan kasus penularan Covid-19 di sekolah selama pembelajaran tatap muka (PTM) berlangsung.
Plt Kadis Pendidikan Kota Medan Topan Ginting mengatakan, bahwa dinas belum menerima laporan mengenai adanya siswa, guru, maupun tenaga kependidikan tertular Covid-19 selama PTM.
"Sejauh ini belum ada laporan kasus Covid-19 di sekolah," katanya, melansir Antara, Selasa (2/11/2021).
Ia mengaku, PTM terbatas yang digelar mulai 11 Oktober 2021 di tingkat sekolah menengah pertama berjalan dengan baik.
Dirinya berharap PTM terbatas yang dilaksanakan di tingkat sekolah dasar mulai 1 November 2021 juga dapat berjalan dengan baik, tidak sampai menimbulkan klaster penularan Covid-19.
"Mudah-mudahan apa yang kemarin di SMP berjalan, kita berharap ini sama dengan SD. Jangan ada klaster yang timbul," katanya.
Pihaknya berkoordinasi dengan pengurus sekolah dan satuan tugas penanganan Covid-19 untuk memastikan protokol kesehatan dijalankan di lingkungan sekolah selama PTM terbatas.
"Kita sudah minta pihak sekolah untuk melakukan penguatan pengawasan penerapan prokes di sekolah," tukasnya.
Baca Juga: Jelang Laga Kontra PSPS, Pelatih Baru Semen Padang Fokus Benahi Mental Pemain
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja