SuaraSumut.id - Kesawan City Walk Medan bakal dibuka kembali dalam waktu dekat. Namun para pengunjung harus sudah divaksinasi Covid-19.
Selain itu, pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) harus sudah divaksinasi dan disertai dengan menerapkan protokol ketat.
Demikian dikatakan Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang Kota Medan, Endar Sutan Lubis, melansir Antara, Senin (15/11/2021).
"Ada 10 pintu masuk dijaga petugas yang dilengkapi alat scan (pindai) PeduliLindungi dan pengukur suhu tubuh," katanya.
Data terakhir Pemkot Medan menyebut sekitar 153 stan UMKM lokal akan berjualan berjejer di jalur-jalur pedestrian yang merupakan kawasan warisan sejarah Kota Lama Kesawan.
Diketahui, Pemkot Medan berencana mengoperasikan kembali Kesawan City Walk sebagai pusat kuliner di jalur pedestrian pada 19 November 2021.
"Nanti akan ada petugas yang melakukan patroli secara rutin untuk mengimbau masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan," terangnya.
Pembukaan Kesawan City Walk ini dilakukan seiring menurunnya penyebaran COVID-19 di Kota Medan yang saat ini berstatus PPKM level 2.
Ada perbedaan pusat kuliner di jalur pedestrian yang baru menggunakan konsep "Food Court" dengan Kesawan City Walk ditutup sementara pada Rabu, 5 Mei 2021.
Baca Juga: Diminta Maju Untuk Gubernur Jawa Barat atau DKI Jakarta, Ini Jawaban Bima Arya
"Sebelumnya pengunjung yang ingin makan dan minum hanya bisa duduk di dekat tenant. Nanti kita ubah semua meja diletakkan di pelataran jalan, dan pengunjung bebas pilih meja. Tak harus berdekatan tenant tempat dia membeli makanan," tukasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana