SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan diduga kawanan begal bersenjata tajam (bersajam) beraksi di Jalan Setia Budi/ Ngumban Surbakti, Medan.
Dalam video terlihat begal merampok motor milik warga yang melintas. Peristiwa disebut terjadi pada Rabu (8/12/2021) sekitar pukul 04.00 WIB.
Dalam video yang beredar, terlihat korban dan temannya berboncengan mengendarai motor. Saat melintas di lokasi, motor korban dipepet dan dihadang empat pria yang mengendarai dua unit motor.
Salah seorang pria mengacungkan senjata tajam (sajam) dan mengayunkannya ke arah korban.
Melihat hal itu, teman korban langsung lari menyelamatkan diri. Korban yang seorang diri mampu mempertahankan motornya. Korban lalu pasrah melihat pelaku mengambil motor miliknya.
Baca Juga: Profil Wali Kota Bandung Oded M Danial, Meninggal saat Hendak Jadi Khatib Salat Jumat
Aksi begal itu terekam kamera CCTV dan tersebar di media sosial. Warganet pun ramai berkomentar dan meminta polisi agar segera menangkap pelaku.
Kanit Reskrim Polsek Sunggal AKP Budiman Simanjuntak mengaku, telah menerima laporan kasus perampokan tersebut.
"Korbannya sudah membuat laporan," katanya, saat dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat (10/12/2021).
Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk menangkap para pelakunya.
"Masih kita selidiki dulu ya," tukasnya.
Baca Juga: Khutbah Jumat Terbaru Bertema Bencana dan Cara Muslim Menyikapi Musibah
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
-
Lowongan Kerja Host Live Olshop di Medan
-
Siapa Ryan van de Pavert? Pemain Keturunan Medan-Surabaya, Main di Ajax Amsterdam Bareng Anak Rafael van der Vaart
-
Striker Berdarah Medan Eligible Jadi Finisher Mematikan Timnas Indonesia, Dijamin Anti Gagal!
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
Terkini
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap
-
Lari ke Aceh, Pelaku yang Buang Mayat Wanita dalam Tas di Karo Ditangkap
-
Polres Labusel Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan
-
Seniman Luncurkan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumatera Utara
-
Polres Labusel Pergoki Maling Sawit Miliki Sabu