SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menyebut bahwa kota Medan berstatus PPKM Level 1. Hal itu dikatakan Bobby usai menjadi narasumber podcast dengan Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo, Usman Kansong, Minggu (12/11/2021) malam.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi pun menanggapi klaim yang disampaikan Bobby. Edy mengaku bersyukur jika klaim tersebut benar.
"Alhamdulillah, kalau bisa. Bila perlu mengklaimnya nol persen gitu, gak usah (PPKM) Level 1. Jadi semuanya sehat," kata Edy, Senin (13/12/2021).
Edy mengatakan, PPKM harus tetap dijalankan dengan benar karena sangat efektif mencegah peningkatan dan lonjakan kasus Covid-19.
Apalagi, kata Edy, berdasarkan data penularan Covid-19 tahun lalu, peningkatan kasus terpapar terjadi saat momentum libur.
"Tadi yang disampaikan Dr Inke Lubis adalah kondisi ril penanganan Covid-19 di Sumut. Setiap libur yang terpapar menanjak kasusnya. Misalnya pada Juli-Agustus 2.047 orang terpapar, sekarang hanya dua orang," katanya.
Edy mengaku tidak terllau pusing soal klaim Bobby yang menyatakan Medan PPKM Level 1.
Namun demkian, Edy meminta daerah di Sumut meningkatkan kewaspadaan terhadap peningkatan dan lonjakan kasus Covid-19.
"Pemerintah daerah harus mengimbau masyarakat untuk menaati aturan protokol kesehatan. Ikuti benar protokol kesehatan. Intinya PPKM ini adalah taati protokol kesehatan," tukasnya.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Amerika Serikat Tembus 50 Juta, Varian Delta Mendominasi
Kontributor : Muhlis
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat