SuaraSumut.id - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan meminta agar perayaan Natal dan Tahun Baru 2022 dilakukan tanpa berlebihan. Paling penting lagi adalah tetap menerapkan kedisiplinan protokol kesehatan (prokes).
"Perayaan Natal dan Tahun Baru 2022 kali ini masih dijalani dengan cara yang sederhana tanpa berlebihan karena sikap disiplin dan protokol kesehatan Covid-19 harus terus kita jaga dan kita tingkatkan," kata Menko Luhut Pandjaitan dalam unggahan di akun Instagram pribadi @luhut.pandjaitan, Sabtu (25/12/2021).
Koordinator PPKM Jawa Bali itu mengatakan, Indonesia telah berjuang menghadapi Covid-19 selama dua tahun terakhir. Ia menyampaikan rasa syukur karena kasus konfirmasi positif dan tingkat kematian bisa turun sangat signifikan. Ia juga menghaturkan syukur kepada Tuhan karena dampak Covid-19 bisa diatasi dan dikurangi.
"Ini semua berkat doa dan upaya kita bersama, dengan kita kerja keras, kompak, kita mampu mengerjakan ini secara terintegrasi," katanya.
Baca Juga: Moeldoko Harap Perayaan Natal Momentum Pelihara Kerukunan dan Toleransi Umat Beragama
Menko Luhut pun berpesan agar kepedulian atas kesehatan sendiri dan sesama perlu terus ditingkatkan. Begitu pula disiplin dan kepatuhan pada protokol kesehatan.
"Saya yakin dan berharap kita seterusnya akan dapat berjuang bersama menghadapi masa sulit ini. Jangan sombong, tetap rendah hati, tetap bekerjasama antar-elemen jadi kunci keberhasilan kita menghadapi ini selama dua tahun ini," katanya.
Menko Luhut juga mengingatkan agar masyarakat tidak terbawa euforia setelah kasus Covid-19 terkendali. Pasalnya pandemi masih panjang. Meski di sisi lain, pemulihan ekonomi Indonesia berjalan cepat dibandingkan negara lainnya.
"Kita boleh berbangga tapi kita jangan sombong. Saya berharap jangan cepat puas karena masih panjang perjalanan dari Covid-19. Masih banyak yang tidak kita tahu mengenai Covid-19 dan kita beruntung jadi salah satu dari sedikit negara yang recovery ekonominya berjalan cepat walaupun kita mengalami serangan varian delta," katanya.
Menko Luhut berharap semua pihak kompak dan bersatupadu untuk menghadapi pandemi yang masih melanda.
Baca Juga: Sudah 2 Tahun, Rafael Tan Lewati Natal Tanpa Keluarga Besar
"Semoga Tuhan Maha Kasih menemani kita pada 2022, membuat Indonesia lebih bagus lagi," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Adu Kekayaan Mahfud MD vs Luhut Binsar Pandjaitan, Bedanya Bak Bumi dan Langit!
-
Cerita Mahfud MD Rutin Dijatah Uang dan Pulsa oleh Luhut Binsar Usai Mundur dari PNS: Gus Dur Mempersatukan Kami!
-
Akhir Tahun Meriah, Jakarta Bakal Gelar Christmas Carol dan Perayaan Malam Tahun Baru di Pusat Keramaian
-
Cerita Luhut Utus 2 Prajurit Gultor Kopassus Kawal Mahfud MD saat Kasus Cicak Buaya
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eksponen Cipayung Sumut Titipkan Gagasan Sumut Berkelanjutan untuk Pasangan Bobby-Surya
-
Pria di Medan Ditangkap Gegara Promosikan Judi Online
-
2 Tukang Ojek Tewas Dibedil KKB di Puncak Papua Tengah
-
Dialog Publik Cipayung Plus Sumut: Kolaborasi Kunci Kemajuan Sumatera Utara
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga