SuaraSumut.id - Pelatih biliar Khoiruddin Aritonang telah melaporkan Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Edy Rahmayadi ke polisi.
Laporan pria yang akrab disapa Choki itu disebut oleh pihak Edy diduga 'ditunggangi' orang lain. Pengacara Choki pun merespons soal tudingan tersebut.
Gumilar Aditya Nugroho selaku pengacara Choki mengaku, tudingan itu dapat menjadi fitnah bila tidak serta merta bersama dengan bukti.
"Kalau mereka tidak bisa buktikan nanti jadi fitnah," katanya kepada SuaraSumut.id, Kamis (6/1/2022).
Gumilar memastikan tidak ada yang menunggangi laporan Choki ke Polda Sumut.
"Saya memastikan gerakan ini murni gerakan hukum tidak ada yang menunggangi," ungkapnya.
Terkait dengan rencana pihak Tim Hukum Edy Rahmayadi yang akan melaporkan balik dengan pasal UU ITE, Gumilar mengaku hal itu bukan ancaman.
"Saya kira itu bukan ancaman, itu adalah langkah-langkahnya mereka sah-sah saja. Jika misalnya mereka membuat laporan (silahkan), karena sebagai warga negara," ujarnya.
"Saya tidak mau berkomentar jauh, yang jelas kami fokus terhadap laporan kami, kedua kita sesuai dengan prosedur hukum saja," sambungnya.
Baca Juga: Ahok Dilaporkan ke KPK, Diduga Korupsi Saat Jabat Gubernur DKI
Disoal mengenai pemberian tali asih dan bonus Rp 100 juta kepada Choki, ia mengaku hal itu merupakan haknya yang diberikan oleh negara.
"Kalau pemberian tali asih itu haknya Choki. Negara ini memberikan tali asih kepada pelatih dan atlet," tandasnya.
Polemik antara Choki dengan Gubernur Edy Rahmayadi pasca membuat laporan ke Polda Sumut semakin meruncing.
Tim Kuasa Hukum Edy Rahmayadi menuding ada yang menunggangi pelatih biliar tersebut ke Polda Sumut. Pihak Edy juga berencana melaporkan balik Choki.
Choki bakal dilaporkan terkait pernyataannya yang menyebut Edy Rahmayadi sebagai 'gubernur jahanam'.
Hal itu dikatakan pengacara Edy Rahmayadi, Junirwan Kurnia, Kamis (6/1/2022).
Tag
Berita Terkait
-
Pelatih Biliar Choki Siap-siap, Pihak Edy Rahmayadi Bakal Lapor Balik
-
Polda Sumut Bakal Panggil Gubernur Edy Rahmayadi Terkait Laporan Pelatih Biliar
-
Pelatih Biliar yang Dijewer Laporkan Edy Rahmayadi ke Polda Sumut
-
Memanas! Kirim Somasi, Pelatih Biliar yang Dijewer Tuntut Edy Rahmayadi Minta Maaf
-
Buntut Jewer Kuping, Gubernur Edy Rahmayadi Dipolisikan Pelatih Biliar
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat