SuaraSumut.id - Seorang pria di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), berinisial AS (44) diduga mencabuli anak kandungnya yang masih berusia 15 tahun.
AS menyalurkan hasratnya saat korban sedang tidur pulas. Ibu korban yang belakangan mengetahui kejadian itu bertindak dan melaporkan suaminya kepada pihak berwajib.
"AS melakukan perbuatan cabul terhadap anaknya sudah kita tangkap," kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol M Firdaus kepada SuaraSumut.id, Kamis (20/1/2022).
Peristiwa bermula pada Minggu (26/12/2021). Saat itu korban sedang tidur sendirian di kamarnya.
AS lalu masuk dan naik ke tempat tidur serta menggerayangi tubuh korban. Anaknya sempat terbangun dan berupaya memprotes tindakan ayahnya.
"Pelaku mengancam korban dengan mengatakan akan memukulnya, dan jangan memberitahu siapa-siapa," kata Firdaus.
Puas menindih anaknya, kata Firdaus, pelaku pergi meninggalkan korban. Sementara korban yang tak tahan dengan petaka yang dialaminya bercerita kepada ibunya.
Petugas yang mendapat laporan korban kemudian melakukan penyelidikan dan menangkap AS tak jauh dari rumahnya. Kekinian AS ditahan di Polrestabes Medan.
"Dari pemeriksaan pelaku mengaku terangsang melihat anaknya tidur," ungkapnya.
Baca Juga: Luapan Sungai dan Saluran Irigasi yang Macet Jadi Penyebab Ribuan Rumah di Karawang Terendam Banjir
AS dikenakan dengan Pasal 81 Ayat 1,2,3 Subs Pasal 82 Ayat 1,2 UU RI No. 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak.
"Ancaman hukuman 15 tahun penjara," tandasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Peristiwa Penting di Jatim Kemarin, Kiai Tewas Kecelakaan, Dosen Cabul UNESA, Pelajar Perkosa Emak-emak
-
Fakta-fakta Kasus Dukun Cabul di Sanggau Kalimantan Barat
-
Dukun Cabul Nodai Tiga Anak di Bawah Umur, Diiming-imingi akan Dikasih Jimat Penjaga Tubuh
-
Terkuak Jejak Cabul Paman Pemerkosa Ponakan di Menteng, Begini Kelakuan Edi 3 Tahun Silam
-
Oknum Guru Cabul di Sumut Diringkus Polisi, Korbannya Siswi SMP
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja