SuaraSumut.id - Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara melaporkan jumlah warga setempat yang telah menerima dosis vaksin Covid-19 secara lengkap mencapai 221.763 jiwa.
Kepala Dinas Kesehatan Sumut Ismail Lubis di Medan, Sabtu (5/2/2022), mengatakan bahwa capaian vaksinasi penerima dosis lengkap tersebut dibagi kepada beberapa kategori.
Untuk kategori kelompok lanjut usia (lansia) 26.762 jiwa (2, 40 persen), petugas publik 14.912 jiwa (1, 69 persen), masyarakat umum 114.728 jiwa (1, 47 persen) dan tenaga kesehatan 65.361 jiwa (92 persen).
"Sehingga total sudah 221.763 warga Sumut yang sudah divaksinasi penguat atau booster," kata Ismail.
Sementara itu, kata dia, capaian vaksinasi Covid-19 untuk anak kelompok usia 6-11 tahun di Sumut saat ini sudah mencapai 74,30 persen dari total sasaran 1.616.233 anak.
"Untuk dosis pertama sudah mencapai 74,30 persen dan dosis kedua 3,60 persen," ujarnya.
Ismail menyebutkan, Dinas Kesehatan Sumut akan terus menggencarkan pelaksanaan vaksinasi untuk mencapai kekebalan kelompok atau herd immunity di tengah masyarakat.
Dalam melakukan percepatan vaksinasi, Dinas Kesehatan Sumut berkolaborasi dengan aparat TNI-Polri serta berbagai elemen untuk menjalankan skema gotong royong mendukung skema utama program pemerintah.
Dengan vaksinasi diharapkan mengurangi angka kesakitan dan kematian akibat Covid-19 serta mengendalikan atau menurunkan kurva kasus Covid-19.
"Tidak lupa juga kita ingatkan kepada masyarakat untuk tetap disiplin protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran Covid-19," kata Ismail. (Antara)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana