Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Selasa, 08 Februari 2022 | 12:40 WIB
Ilustrasi mayat, jenazah. [Envato]

SuaraSumut.id - Seorang warga berinisial S (44) menghembuskan nafas terakhir di RSUP Adam Malik Medan, Minggu (6/2/2022) malam.

Sebelumnya, S yang disebut mengidap diabetes dikabarkan mengalami pembengkakan dan sempat kritis diduga usai divaksin Covid-19.

Humas RSUP Adam Malik Medan Rosario Dorothy Simanjuntak menjelaskan kondisi ibu empat anak itu saat menjalani perawatan sebelum menghembuskan nafas terakhirnya.

Ia mengaku, S masuk ke IGD pada 4 Februari 2022 sekitar pukul 23.50 WIB. Saat tiba kondisi pasien lemas dan ada luka di bagian punggung.

Baca Juga: Berawal dari Hobi Menanam Kaktus saat Awal Pandemi, Asep Sukses Raih Omzet Puluhan Juta per Bulan

"Juga dijumpai ada riwayat perdarahan saluran cerna dan diabetes. Pada pasien kemudian dilakukan serangkaian pemeriksaan. Sempat di rawat di ruang rawat inap biasa," katanya, Selasa (8/2/2022).

Namun karena kondisinya terus menurun, kata Rosario, pasien dipindahkan ke ICU pada 6 Februari 2022. Beberapa jam dirawat di ICU, korban yang tak sadarkan diri menghembuskan nafas terakhirnya.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan, pada pasien dijumpai ada pembekuan darah di daerah kaki, anemia. Dijumpai hipoalbumin dan tanda-tanda infeksi," jelasnya.

"Kami hanya bisa menanggapi kondisi ketika pasien masuk ke rumah sakit. Kalau kondisi sebelumnya maaf tidak bisa kami komentari," pungkasnya.

Sebelumnya, S disebut divaksin Covid-19 pada Desember 2021. Namun dua hari setelah divaksin S menggigil, dan oleh keluarga dibawa ke klinik.

Baca Juga: Sempat Terpukul Sentimen Covid-19, Rupiah Kembali Naik ke Level Rp14.300 per Dolar AS

Setelah tiga hari menjalani perawatan S dibawa pulang dan menjalani pengobatan alternatif.

Singkat cerita, kondisi S diduga semakin parah sehingga dibawa ke RSUP Adam Malik Medan. Kekinian S masih diwarat di rumah sakit tersebut.

Kontributor : Budi warsito

Load More