SuaraSumut.id - Kehebohan terjadi di kawasan pemukiman warga di Jalan Hindu, Kelurahan Kesawan Kecamatan Medan Barat, Sabtu (12/2/2022).
Seorang pengantar makanan yang sedang mengantarkan makanan seketika berteriak histeris melihat mayat pria tergantung di pintu rumah.
Warga yang mendengar teriakan itu sontak berdatangan ke lokasi. Kabar kejadian ini kemudian diteruskan kepada pihak berwajib.
"Ditemukan pengantar makanan yang setiap hari ngantar ke sini," kata Kepala Lingkungan II Kelurahan Kesawan, Kecamatan Medan Barat, Muhammad Zaid Usman kepada SuaraSumut.id.
Korban bernama Lieo De Jongfa (81). Korban diketahui tinggal seorang diri di rumah.
"Seharinya korban seorang diri di rumah," kata Usman.
Sekertaris Kelurahan Kesawan Armain Tanjung mengatakan, sebelum gantung diri korban sempat mengurus kartu keluarga yang hilang.
"Istrinya juga sudah meninggal, jadi seharinya dia sendirian. Korban memang ada sakitnya stroke," ucapnya.
"Kalau anaknya ada, tinggal di kawasan Brayan, kadang datang jenguk dia," sambungnya.
Baca Juga: Ribuan Atlet Bertalenta Khusus akan Meriahkan Pesonas 2022
Polisi yang mendapat laporan turun ke lokasi untuk mengevakuasi korban.
"Tidak ada tanda-tanda penganiayaan di tubuh korban, diduga korban bunuh diri," kata personel Polsek Medan Barat Ipda Rudi M.
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Dicari-cari Anaknya, SBY Ditemukan Gantung Diri di Dalam Warung
-
Sempat Kesakitan di Perut, Kakek di Mesuji Ditemukan Tewas Gantung Diri
-
Tragisnya Reza, Pelajar di Magetan yang Memilih Gantung Diri di Jendela Kamar Rumahnya
-
Seorang Pria di Tanjung Uma Ditemukan Gantung Diri Rumahnya
-
Diduga karena Cerai, Pekerja Asal Gunungkidul Tewas Gantung Diri di Sleman
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan