SuaraSumut.id - Masih ingat dengan Syarif Surya Ali Manurung (27) warga Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut) yang viral di TikTok dan menjadi YouTuber.
Pria yang akrab disapa Surya Manurung ini masih terus eksis dan tidak hanya dikenal oleh warga Asahan, namun juga dikenal oleh kalangan artis.
Kekinian Surya bersama dua adiknya tengah berada di Jakarta dan melakukan kolaborasi dengan beberapa artis dan diundang di acara tv.
Kekinian Surya Manurung bersama keluarganya akan merambah ke dunia musik. Surya akan berduet dengan adiknya Yuni Manurung. Mereka akan rekaman untuk dua lagu.
"Untuk lagu tidak ada melibatkan artis bang. Hanya Surya dan Yuni saja," kata manajer Surya, Bams Marpaung, Rabu (16/2/2022).
Dengan kepercayaan Surya dan keluarga yang mengidap sindrom barber say patut diancungi jempol. Meski ada pihak yang memberi membully, tetapi banyak juga orang yang menyukai mereka.
Disinggung apakah Surya akan mulai fokus merintis dunia tarik suara setelah merambah dari Tiktok dan YouTube, Bams mengaku, rekaman lagu ini bukan bertujuan untuk karir musik.
"Kalau untuk karir musik enggak sih bang. Tapi ingin menyampaikan pesan tetapi melalui lagu aja," ungkap nya.
"Mohon doanya ya bang," kata Bams mengakhiri.
Baca Juga: Ciri-ciri Kucing Demam dan Apa yang Sebaiknya Dilakukan Segera Oleh Pemilik
Diketahui, nama Surya mencuat setelah viral di Tiktok. Ia merupakan anak ketiga dari enam bersaudara. Jalan hidup yang dilalui tidak mudah karena mereka merupakan sosok yang spesial.
Namun demikian, hal itu dapat dilalui karena orangtua meminta mereka menjadi pribadi yang mandiri dan baik.
Surya mengaku, pribadi mereka tertempa karena pesan dari orangtua yang selalu mengingatkan agar menjadi pribadi yang baik.
"Pesan ayah, jangan minder dan jaga akhlak agar tetap baik dimata orang, jangan putus asa," kata Surya.
Surya bersyukur masih diberikan kesehatan meski mempunyai perbedaan dari orang pada umumnya.
"Kami masih bersyukur meski wajah kami seperti ini. Karena di luar sana masih banyak yang tidak sempurna. Mereka saja bisa bersyukur masa kami enggak," katanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini