Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Senin, 28 Februari 2022 | 00:12 WIB
Sejumlah wilayah di Medan terendam banjir. [Ist]

SuaraSumut.id - Hujan yang terjadi sejak siang hingga malam hari membuat sejumlah wilayah di Kota Medan terendam banjir, Minggu (27/2/2022).

Informasi dihimpun, wilayah yang terendam banjir, yaitu Jalan Teladan, Jalan Selamat, Brigjen Katamso, Jalan Raya Menteng, Kampung Sejahtera dan sejumlah lainnya.

Dari informasi warga di Jalan Seksama menyebutkan, banjir diakibatkan parit yang tidak mampu menampung debit air yang tinggi akibat curah hujan.

"Paritnya dangkal. Setiap hujan beginilah. Harusnya parit bisa diperlebar, biar jangan cepat kali meluapnya begini," kata warga melansir medanheadlines.com--jaringan suara.com.

Baca Juga: Kemenangan dari Arema FC Jadi Modal Persebaya Hadapi Madura United di Pekan 28 Liga 1

Kondisi banjir juga terjadi di kampung Sejahtera. Hujan membuat air sungai meluap dan mulai memasuki rumah warga.

"Udah meluap, dah masuk ke rumah airnya," kata warga bernama Rasyid.

Banjir juga mengakibatkan sejumlah kendaraan di beberapa ruas jalan yang tergenang banjir menjadi mogok.

Salah seorang pengendara motor Rudi mengaku, mogoknya mogok saat mencoba melewati banjir.

"Businya terendam. Tadi nekat aja, mana tau bisa tertembus. Gak taunya malah mogok," tukasnya.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Menang Tipis Atas Wolves, West Ham Jaga Asa Finis Empat Besar

Load More