SuaraSumut.id - Ribuan rumah di Kecamatan Medan Labuhan terendam banjir akibat luapan Sungai Deli yang tidak mampu menampung tingginya debit air ketika hujan deras turun.
Kondisi ini mengakibatkan ribuan orang terpaksa harus mengungsi di tempat-tempat yang jauh dari luapan sungai.
Luapan Sungai Deli terjadi lantaran kondisi sungai yang mengalami pendangkalan akibat sudah bertahun-tahun tidak dilakukan pengorekan.
Wali Kota Medan Bobby Nasution telah meminta BWS Sumatera II agar segera melakukan normalisasi sungai-sungai yang melintasi Kota Medan.
Pasalnya, normalisasi sungai merupakan kewenangan dari BWS Sumatera II. Artinya hanya BWS Sumatera II yang di izinkan untuk melakukan normalisasi.
Normalisasi sungai ini sangat penting dilakukan untuk mencegah terjadinya banjir di kota Medan yang diakibatkan oleh luapan air sungai yang tidak mampu menampung debit air.
Camat Medan Labuhan Indra Utama mengaku, saat ini ada tiga kelurahan yang terendam banjir, yaitu Kelurahan Besar, Kelurahan Martubung dan Kelurahan Pekan Labuhan.
"Ada tiga Kelurahan yang terendam banjir, dari tiga Kelurahan itu ada 14 lingkungan dan 2586 rumah, semuanya itu dilintasi Sungai Deli," katanya, Senin (28/2/2022).
Akibat kondisi banjir yang semakin parah, kata indra, pihaknya melakukan evakuasi terhadap warga serta mendirikan dapur umum.
Baca Juga: 5 Film Kim Tae Ri, Pemeran Na Hee Do di Drama Korea Twenty-Five Twenty-One
"Mulai dari tadi malam warga sudah kita evakuasi. Kita tempatkan di kantor Lurah, Sekolah dan rumah ibadah, kita juga mendirikan posko dan dapur umum, semua kebutuhan warga telah kita siapkan," tukasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ratusan Rumah di Kampung Aur Medan Terendam Banjir
-
Mobil Terseret Banjir di Deli Serdang Ditemukan, 4 Orang Tewas, Berikut Identitasnya
-
BPBD Salurkan Logistik ke Warga Terdampak Banjir di Aceh Timur
-
[Update] Banjir di Aceh Timur, BPBD Salurkan Bantuan Logistik
-
3 Ibu Ukraina Lahirkan Bayi di Shelter Bom dan Ruang Bawah Tanah saat Invasi Militer Rusia, Banjir Reaksi Haru
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat