SuaraSumut.id - Sebanyak 2.299 personel dikerahkan dalam Operasi Keselamatan Toba 2022 yang digelar selama 14 hari ke depan.
Dirlantas Polda Sumut Kombes Pol Indra Darmawan Irianto mengatakan, kegiatan ini menargetkan dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan mencegah kerumunan massa.
"Dan juga berkurangnya jumlah pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta korban fatalitas," katanya, Selasa (1/3/2022).
Dirinya berharap Operasi Keselamatan Toba 2022 dapat terciptanya situasi kamseltibcar lantas yang aman dan nyaman, serta menurunkan level PPKM di wilayah kabupaten/kota di Sumut.
Baca Juga: Profil Jordy Wahermann, Jebolan Feyenoord Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia
Ssasaran Operasi Keselamatan Toba 2022 dengan memberikan teguran secara simpatik terhadap sembilan pelanggaran yang berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas dan korban fatalitas.
Adapun sasaran Operasi Keselamatan Toba yakni :
1. Pengemudi kendaraan bermotor yang menggunakan handphone
2. Pengemudi kendaraan bermotor masih di bawah umur
3. Berboncengan lebih dari 1 orang
4. Tidak menggunakan helm SNI
5. Mengemudikan kendaraan dalam pengaruh Alkohol
6. Melawan arus
7. Tidak menggunakan safety belt
8. Ugal-ugalan
9. Truk Over Dimensi Over Load (ODOL).
"Selama Operasi Keselamatan Toba 2022 personel yang dilibatkan tetap mengedepankan sikap humanis dalam menyampaikan imbauan Kamseltibcar lantas kepada masyarakat," tandasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Baca Juga: 4 Faktor yang Bisa Bikin Kamu Alami Long Covid-19, Cek Lagi Yuk!
Berita Terkait
-
Hairos Waterpark, Ada Wahana Tornado untuk si Penyuka Tantangan
-
Mudik Gratis PLN Sumut 2025 Sediakan 576 Tiket: Ini Rute, Jadwal dan Syaratnya
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Bantah Isu Pecah Kongsi dengan Rico Waas, Bobby Nasution Salahkan OPD
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda