SuaraSumut.id - Polisi menangkap empat orang pelaku penganiayaan terhadap Jefri Barata Lubis (42), seorang wartawan di Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut).
Keempat pelaku berinisial A (26), EMR (41), M (40) dan S (37). Polisi mengungkap motif penganiayaan yang menyeret oknum ketua OKP di sana.
"Motifnya pemberitaan oleh rekan kita terkait salah satu perkara yang dialami oleh ketua OKP itu. Para pelaku meminta korban untuk menghapus pemberitaan itu," kata Dirreskrimum Polda Sumut Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja, kepada wartawan, Senin (14/3/2022).
Tatan mengatakan, peristiwa berawal saat para pelaku mengetahui keberadaan korban di salah satu kafe di Kecamatan Panyabungan, pada Jumat (4/3/2022) malam.
Baca Juga: Riuh Tuduhan Praktik Jual Beli Jabatan, Begini Sikap Wakil Bupati Bondowoso
Awalnya pelaku A mendatangi korban dan sempat duduk berhadap-hadapan. Sejurus kemudian, kata Tatan, pelaku memukul korban di bagian wajahnya.
"Ketiga pelaku lainnya lalu ikut mengeroyok korban di dalam kafe hingga babak belur," kata Tatan.
Petugas yang mendapat laporan lalu membentuk tim dengan Polres Madina guna melakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Petugas yang mengetahui keberadaan pelaku lalu melakukan penangkapan," jelasnya.
Tatan menegaskan, pihaknya masih terus melakukan penyelidikan kasus penganiyaan terhadap korban. Tidak tertutup kemungkinan bakal ada pelaku baru atas kasus ini.
Baca Juga: Keren! Begini Jadinya Jika Generasi Milenial Tangani Pertanian di Indonesia
Atas perbuatannya, para pelaku dijerat Pasal 170 ayat (1) subs 351 ayat (1) KUHPidana tentang penganiayaan secara bersama dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Daihatsu Xenia Jadi Barang Bukti Pembunuhan Wartawan di Banjarbaru
-
Aliansi Indonesia Youth Congress Desak Imigrasi Batam Deportasi WNA Pelaku Penganiayaan
-
KSAL Pastikan Proses Transparan, TNI AL Terduga Pembunuh Jurnalis Juwita Bakal Dihukum Berat
-
Gegara Chat Nyasar, Rencana AS Serang Yaman Bocor ke Wartawan
-
ART Dianiaya Majikannya di Jakarta, Luka Lebam Korban Dicurigai Keluarga usai Mudik ke Kampung
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
Terkini
-
Perwira Polisi di Labusel Sumut Dituding Pesta Narkoba saat Lebaran 2025, Ini Faktanya
-
KAI Tambah Kursi Penumpang Rute Medan-Rantau Prapat untuk Arus Balik Lebaran 2025
-
Viral Sepeda Motor Masuk Tol Medan-Kualanamu, Pengendara Mengaku Ikuti Maps
-
Ngeri! Tukang Ojek di Sergai Digorok Penumpang Pakai Cutter
-
Ancam Bunuh Ibu Kandung, Pria di Medan Diamuk Warga