Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Kamis, 03 April 2025 | 16:43 WIB
Sepeda motor memasuki Ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT). [Instagram @tkpmedan]

SuaraSumut.id - Sebuah video yang merekam pengendara sepeda motor berboncengan memasuki jalan tol di Sumatera Utara (Sumut), viral di media sosial (medsos).

Dalam video yang diunggah oleh akun instagram @tkpmedan, terlihat sepeda motor tersebut  melaju di ruas jalan tol. Pengendara sepeda motor terlihat menggunakan helm. Sedangkan penumpangnya tidak memakai helm.

Terlihat pula anak kecil yang berada di tengah. Para pengendara mobil yang melintas sempat menegur aksi pengendara tersebut.

"Ingat ya, kereta itu roda 2 kalo di Medan, nah koq bisa masuk ke jalan tol?," tulis dalam unggahan, dilihat Kamis (3/4/2025).

Pengendara motor itu diketahui nekat memasuki Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT) pada Selasa 1 April 2025.

Terkait hal itu, pihak PT Jasamarga Kualanamu Tol (JKT) angkat bicara. Direktur Utama PT Jasamarga Kualanamu Tol Thomas Dwiatmanto mengatakan pengendara itu memasuki ruas tol dari Gerbang Tol (GT) Perbaungan.

Saat kejadian, petugas keamanan di gerbang tol telah memanggil pengguna motor untuk infokan bahwa kendaraan roda dua tidak boleh memasuki jalan tol.

PT Jasamarga Kualanamu Tol (JKT) mengevakuasi pengendara sepeda motor yang memasuki Ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT). [Antara]

"Namun pengguna kendaraan roda dua tetap melaju dan memasuki jalan tol," kata Thomas, melansir dari Antara.

Petugas di GT Perbaungan kemudian menginformasikan kepada petugas di Sentral Komunikasi (Senkom) MKTT terkait kejadian tersebut dan meminta petugas di lapangan untuk menyisir jalan tol.

Petugas lapangan kemudian segera melakukan penyisiran dan menemukan pengendara kendaraan roda dua tersebut di kilometer 49 B (arah Medan) sekitar pukul 07.45 WIB.

Load More